Pria Tewas Tersedot Mesin Pesawat Jet Ternyata Pegawai Bandara Amsterdam Diduga Bunuh Diri
JAKARTA - Pria yang tewas dalam turbin tenyata sengaja naik dan masuk ke dalam mesin jet pesawat di Bandara Amsterdam, Belanda.
Penyelidikan Tim Pasukan Kerajaan Belanda Marechaussee menyatakan, pria tersebut pegawai Bandara Amsterdam diduga bunuh diri dengan mendekat hingga tersedot mesin pesawat jet pada Kamis 30 Mei waktu setempat.
"Pria yang meninggal telah diidentifikasi sebagai karyawan sebuah perusahaan yang beroperasi di bandara. Penyelidikan telah mengungkapkan bahwa dia dengan sengaja naik ke dalam mesin, mengindikasikan bahwa ini adalah kasus bunuh diri," tulis pernyataan Tim Pasukan Kerajaan Belanda, dikutip dari Mirror, Jumat 31 Mei.
Pegawai bandara ini mendekati mesin jet KLM Cityhopper Embraer E190 yang bersiap berangkat dari Bandara Schiphol, Amsterdam. Sejumlah penumpang dan awak pesawat dilaporkan menyaksikan aksi bunuh diri tersebut.
"Banyak orang melihat hal ini terjadi," kata saksi mata kepada surat kabar Belanda, De Telegraaf.
Seketika pemadam kebakaran dan ambulans mendekati jet tujuan Denmark itu. Sekitar 80 penumpang kemudian dikeluarkan dari pesawat untuk dimintai keterangan oleh kepolisian.
Adapun jet yang mampu mengangkut hingga 104 penumpang itu awalnya dijadwalkan lepas landas dari Bandara Schiphol menuju Billund, Denmark pukul 14.25 waktu setempat.
Akibat insiden ini, maskapai menunda sementara penerbangan dengan mengganti jadwal terbang dengan rute yang sama pukul 21.30, Kamis 30 Mei waktu setempat.
Baca juga:
Apabila Anda butuh bantuan konsultasi untuk mengatasi masalah depresi, tekanan mental atau kesehatan jiwa. Termasuk mengetahui atau melihat orang yang hendak melakukan aksi bunuh diri, Anda dipersilakan menghubungi hotline fasilitas layanan darurat Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI di nomor 119.