Persita Tangerang Pecat Divaldo Alves dari Kursi Pelatih
JAKARTA – Persita Tangerang resmi memecat Divaldo Alves dari kursi pelatih. Ini terjadi di tengah-tengah usaha klub untuk tidak terlempar ke degradasi.
Pengumuman perpisahan tersebut disampaikan oleh klub berjuluk Pendekar Cisadane itu dalam unggahan di Instagram pada Sabtu, 30 Maret 2024.
“Kami sepakat berpisah dengan pelatih Divaldo Alves. Terima kasih atas dedikasi, semangat, dan kerja kerasnya selama berada di Persita,” demikian tulis Persita.
Klub mengakhiri kerja sama dengan sang pelatih asal Portugal itu setelah sebelumnya mereka menelan kekalahan 1-4 melawan Dewa United, pada Rabu, 27 Maret malam.
Divaldo Alves ditunjuk untuk melatih Persita sejak September 2023. Ia naik ke atas kursi jabatan tersebut menggantikan pelatih sebelumnya, Luis Edmundo Duran.
Total ia menangani sebanyak 18 pertandingan Liga 1 musim ini bersama Persita. Namun, hanya mempersembahkan empat kemenangan untuk tim.
Baca juga:
Sisanya ia merasakan kekalahan sebanyak delapan kali dan seri enam kali. Dalam delapan penampilan terakhir, Persita bahkan cuma satu kali meraih poin penuh.
Hasil terbaru melawan Dewa membuat Persita sekarang dekat dengan zona degradasi. Mereka saat ini berada di posisi ke-15 dengan koleksi 31 poin.
Jumlah poin tersebut sama dengan milik Arema yang berada satu tempat di bawah mereka, yakni di zona degradasi. Untuk itu, posisi Persita masih sangat rawan.