Bagikan:

JAKARTA - Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso akhirnya buka suara soal tawaran melatih dari Liverpool dan Bayern Munchen. Alonso pun menepis berbagai rumor soal dirinya.

Liverpool dan Bayern Munchen bersaing ketat memperebutkan Alonso yang sukses menangani Leverkusen. Tak hanya dua raksasa Eropa itu tetapi juga Real Madrid yang mengintip peluang menggaet pelatih berusia 44 ini.

Tawaran melatih klub besar tentu menggiurkan pelatih mana pun. Fans Leverkusen hanya bisa menebak apakah Alonso akan bergabung dengan Bayern atau Liverpool.

Liverpool yang bakal ditinggalkan manajer Jurgen Klopp akhir musim ini sudah mengincar Alonso yang pernah menjadi bagian dari skuat The Reds. Termasuk memenangi Liga Champions 2005.

Tak lama kemudian Bayern memanaskan persaingan. Pasalnya Bayern bakal melepas pelatih Thomas Tuchel.

Seperti halnya Liverpool, klub pesaing Leverkusen di Bundesliga Jerman ini pun memiliki kedekatan dengan Alonso. Dirinya pernah membela Bayern selama tiga tahun, mulai 2014 hingga 2017.

Sebelum ke Bayern, Alonso membela Liverpool pada 2004 hingga 2009. Usai dari Liverpool, mantan pemain tim nasional Spanyol ini sempat pindah ke Real Madrid dan kemudian ke Bayern.

Klub pun masing-masing memiliki kedekatan dengan Alonso. Namun Alonso menolak tawaran tersebut.

Dia menyatakan tidak akan meninggalkan Leverkusen di musim depan. Keputusan itu disampaikan setelah dirinya berbicara dengan dewan klub.

"Setelah melakukan pembicaraan panjang terkait masa depan saya, akhirnya saya mengambil keputusan," kata Alonso.

"Di sinilah tempat saya. Tugas saya di Bayer belum selesai," ujarnya.

"Saya ingin membantu klub ini dan membantu pemainberkembang. Dewan klub juga luar biasa...semua di klub ini sungguh fantastis," tutur Alonso lagi.

Alonso, lebih lanjut, mengatakan bila dirinya masih merupakan pelatih muda. Ini yang menjadikan Alonso bertahan di Leverkusen.

"Saya masih pelatih muda. Jadi ini keputusan terbaik untuk masa depan saya. Saya sungguh berterima kasih kepada Bayer, dewan, pemain dan fans...Saya menilai tetap melanjutkan kerjasama ini dan ini merupakan yang terbaik," kata Alonso.

"Saya juga perlu menyampaikan kepada pemain kalau itu benar Kini, semuanya sudah jelas," ujarnya.

"Saya tidak akan berkomentar soal Liverpool atau Bayern. Mereka adalah klub besar dan saya memang memiliki keterkaitan dengan mereka. Tetapi tempat saya adalah di sini. Ini bukan saatnya memutuskan masa depan saya. Yang jelas saya ingin berkembang di Bayer Leverkusen," ucap dia.

Alonso memang meraih sukses besar bersama Leverkusen. Dirinya berpeluang mengantarkan Leverkusen meraih titel liga untuk kali pertama dalam sejarah klub.

Leverkusen juga masih bertahan di Liga Europa. Di perempat final, mereka akan melakoni laga melawan West Ham United.