Hyundai Ungkap Wujud Tangguh dari Santa Cruz Facelift
JAKARTA - Dirumorkan cukup lama, Hyundai Santa Cruz versi facelift resmi menampakkan wujudnya dengan sejumlah ubahan pada bagian luar dan dalam.
Dilansir dari Motor1, Kamis, 28 Maret, mobil pikap kabin ganda ini memiliki grill yang lebih baru dengan pola lebih tegak berbentuk persegi panjang, sehingga mempertunjukkan kesan gagah yang berkelas pada model tersebut.
Kesan gagah tersebut berlanjut pada bagian pelek baru dan fasia belakang. Khusus untuk trim XRT, pabrikan menghadirkannya dengan ban segala medan untuk membantu daya cengkeraman saat berada di jalur sulit.
Lebih lanjut, varian XRT mendapat beberapa sentuhan khusus seperti dihadirkannya kait derek merah di bagian depan serta pelek berukuran 18 inci.
Bagian interior juga mengalami perubahan dengan dihadirkannya tampilan infotainmen pada bagian pengemudi dan tengah. Masing-masing memiliki ukuran hingga 12,3 inci terletak di atas dasbor baru.
Kemudian, Hyundai memberi model tersebut setir kemudi bergaya Tucson dengan Kumpulan kontrol bervariasi untuk pengaturan audio dan iklim yang terletak di bagian tengah. Konsol tengah dihiasi oleh transmisi yang menonjol.
Teknologi lainnya juga dihadirkan terdiri dari konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto nirkabel pada semua trim. Kemudian, sistem BlueLink+ juga terpasang bersama dengan fitur pembayaran dalam kendaraan Hyundai Pay.
Baca juga:
Untuk fitur keselamatan, Hyundai Santa Cruz memiliki fungsi tambahan seperti Forward Attention Warning. Sedangkan, trim XRT akan mendapatkan surround-view dan blind-spot camera.
Bagian bawah kap mesin dihadirkan mesin 4-silinder 2,5 liter berkekuatan 191 dk dengan pilihan berpenggerak roda depan dan semua roda.
Dihadirkan juga opsi paling bertenaganya dengan mesin 2,5 liter turbo yang menghasilkan tenaga 281 dk dan torsi 421 Nm bergabung dengan transmisi DCT delapan percepatan. Untuk trim XRT dan Limited memiliki mode penarik yang mampu menghasilkan beban hingga 2.267 kg.
Dijadwalkan model tersebut akan tiba di jaringan dealer pada musim panas ini dengan harga bakal diumumkan dalam waktu mendekati penjualannya.