Waroeng Sambal Bakar Bengkulu Diprotes Warga Gara-gara Buang Limbah Bekas Makanan ke Drainase
BENGKULU - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menyebutkan, salah satu rumah makan yaitu Waroeng Sambal Bakar yang berada di Kecamatan Ratu Agung, Kota Bengkulu, telah melakukan pencemaran lingkungan dengan langsung membuang limbah bekas makanan ke drainase.
"Ada pengaduan masyarakat bahwa limbah sambal bakar itu dibuang langsung ke drainase sehingga menimbulkan bau yang tidak sedap. Kami sudah menurunkan tim untuk memeriksa dan memang benar sarana pengolahan limbahnya tidak tepat," kata Kepala DLH Kota Bengkulu Riduan di Bengkulu, dilansir dari Antara, Senin, 29 Januari.
Dengan adanya temuan tersebut, kata dia, DLH Kota Bengkulu memberikan bimbingan dan batas waktu agar pengelola warung melakukan perbaikan dengan membangun drainase atau pengelolaan limbah.
Batas waktu yang diberikan kepada pihak pengelola rumah makan selama tiga bulan ke depan. Jika dalam waktu yang ditetapkan tidak ada pembangunan atau perbaikan drainase, maka pihaknya akan memberikan sanksi sesuai aturan.
Untuk sanksi terberat berupa surat rekomendasi kepada Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bengkulu untuk mencabut izin usaha.
"Tentu ada sanksi, yaitu kami memberikan rekomendasi kepada Dinas Perizinan Terpadu untuk dicabut izin usahanya, sebab kami hanya dapat memberikan rekomendasi," ujar dia.
Ia menerangkan perizinan untuk usaha rumah makan tersebut tidak memerlukan analisis Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup (UKL-UPL), namun melalui Online Single Submission (OSS).
"Karena (Waroeng Sambal Bakar) itu sistem usaha tergolong kecil dan tidak perlu UKL dan UPL, namun cukup SPPL (Surat Pernyataan Pengelolaan Lingkungan Hidup) sehingga sistem izin usaha melalui OSS mempermudah dunia usaha dan cukup membuat surat pernyataan, sehingga surat izinnya langsung diterbitkan," terangnya.
Sementara itu DPMPTSP Kota Bengkulu mencatat sejak Januari hingga Desember 2023 pihaknya telah menerbitkan 1.903 perizinan melalui Sistem Informasi Pelayanan Administrasi Perkantoran (Sippadek).
Baca juga:
- Gus Yahya Tegaskan PBNU Tidak Terlibat Dukung Capres di Pemilu 2024
- Jokowi Lagi-lagi Bertemu Ketum Parpol Pengusung Prabowo-Gibran, Anies Minta Warga Kawal TPS
- Antusias Tinggi Warga Bikin Ganjar Pranowo Percaya Diri Raih Banyak Suara di Sumut
- Hasil Babak 16 Besar Piala Asia 2023: Berjuang Keras, Timnas Indonesia Digempur Australia 0-4
Selain itu DPMPTSP Kota Bengkulu juga telah menerbitkan 5.825 Nomor Induk Berusaha (NIB) yang didominasi dari kalangan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) melalui aplikasi OSS RBA.