Hasil Liga 1 2023/2024: SUGBK Tak Berikan Magis, Persija Kembali ke Kandang dengan Hasil Imbang atas Persita
JAKARTA - Persija Jakarta gagal memetik tiga poin saat kembali tampil di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Berharap tuah ‘kembali ke kandang’, Macan Kemayoran justru kembali menuai hasil imbang saat menjamu Persita Tangerang.
Persija Jakarta menghadapi Persita Tangerang di pekan ke-21 Liga 1 2023/2024. Bertindak sebagai tuan rumah, Persija menjamu tamunya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pukul 19.00 WIB.
Kembali ke ‘rumah’ sendiri setelah beberapa waktu bermarkas di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Macan Kemayoran berusaha membuat kesan positif di depan ribuan pendukung.
Dominasi coba ditunjukan tim asuhan Thomas Doll sejak awal laga dimulai. Penekanan yang tajam ke arah gawang lawan coba terus dilakukan dengan intensitas tinggi demi membuka keunggulan lebih dulu.
Dibawah tekanan 33 ribu The Jakmania, pasukan Pendekar Cisadane yang datang sebagai tamu juga tak mau menyerah begitu saja. Upaya keras mereka lakukan demi mencuri angka lebih dulu dari tuan rumah.
Sayangnya laga panas dan tensi tinggi yang tercipta sepanjang babak utama belum bisa membuahkan hasil manis bagi kedua tim. Hingga peluit turun minum dibunyikan, skor masih bertahan imbang 0-0 buat Persija dan juga Persita Tangerang.
Baca juga:
- Hasil Liga 1 2023/2024: Kemenangan PSIS Vs PSS Diwarnai Kericuhan, Bhayangkara FC Diimbangi Persikabo
- Persija Tanpa Almeida dan Simic Saat Jamu Persita, Thomas Doll Bertumpu Pada Penyerang Lokal
- Gagal Rebut Status Juara di Piala Dunia U-17 2023, Pelatih Timnas Prancis U-17 Akui Timnya Kurang Beruntung
Pada babak kedua, pertandingan kembali berjalan ngotot. Sejak menit awal Macan Kemayoran berusaha kembali mencari celah untuk memecah kebuntuan.
Satu peluang tercipta untuk Persita Tangerang di awal babak kedua, tapi penyelamatan Andritany masih berhasil membuat gawang Persija aman.
Setelah gempuran itu, peluang manis justru terbuka bagi Persija Jakarta, tim tuan rumah akhirnya mampu memecah kebuntuan dan membuat skor berubah jadi 1-0.
Satu angka pembuka tersebut dibuat oleh Mathis Gajos saat laga berjalan 67 menit. Memanfaatkan umpan dari Raihan Hannan, Gajos yang tepat berada di muka gawang Persita melesakan tendangan yang tak terbendung Kartika Ajie.
Keunggulan Persija Jakarta membuat pasukan Pendekar Cisadane ketar-ketir. Mereka semakin rapat dalam menjaga pertahanan dan menajamkan serangan. Upaya balas dendam kemudian berhasil di eksekusi dengan manis oleh Persita.
Skor kemudian berimbang 1-1 saat laga memasuki menit ke-76. Eksekusi penyama kedudukan ini dibuat oleh Ezequiel Vidal yang melepaskan serangan kencang ke arah atas gawang tanpa bisa ditahan Andritany.
Pertandingan sempat memanas karena tensi tinggi yang tercipta di kedua kubu. Beberapa pelanggaran sempat terjadi yang membuka peluang masing-masing tim.
Namun hingga waktu normal berjalan 90 menit, skor masih bertahan 1-1 untuk kedua tim. Meski wasit memberikan tambahan waktu hingga enam menit, skor tak juga bergeming hingga akhirnya peluit panjang berbunyi.