Serikat Aktor Capai Titik Kesepakatan Usai 118 Hari Mogok Kerja

JAKARTA - Aksi mogok Screen Actors Guild-American Federation of Television and Radio Artists atau SAG-AFTRA berakhir setelah dimulai dari bulan Juli lalu. Hari ini, Kamis, 9 November, akun media sosial SAG-AFTRA mengumumkan berakhirnya aksi tersebut setelah menemukan kesepakatan.

“Komite Perundingan TV/Teater kami memberikan suara bulat untuk menyetujui perjanjian tentatif dengan AMPTP [Aliansi Produser Film dan Televisi]. Mulai pukul 00:01 PT pada tanggal 9 November, pemogokan kami secara resmi dihentikan & semua lokasi piket ditutup,” kata pihak SAG-AFTRA dalam cuitan terbaru.

SAG-AFTRA juga mencatat bahwa perjanjian dengan AMPTP atau Aliansi Produser Film dan Televisi akan berjalan selama tiga tahun yang berisi kenaikan upah, perlindungan terhadap aktor atas kecerdasan buatan (AI), serta penambahan bonus dari kenaikan streaming dan masih banyak lainnya.

Perjanjian lengkapnya akan dirilis pada Jumat, 10 November setelah ditinjau oleh Dewan Nasional SAG-AFTRA.

Aksi mogok ini menyebabkan para aktor tidak bisa melakukan promosi film, syuting, hingga hal-hal yang berkaitan dengan akting.

Setelah kabar ini diumumkan, berbagai aktor Hollywood merayakan kesepakatan itu dengan membagikan postingan melalui media sosial.

Jeremy Allen White yang ditanyakan secara langsung menjawab, “Saya belum tahu detail perjanjiannya tapi saya yakin (SAG-AFTRA) mendapatkan apa yang kami dan mereka inginkan, dan saya senang untuk kru kami.”

Daniel Dae Kim menulis, “Mari berharap perjanjiannya adil dan kita bisa kembali bekerja!”

Kumail Nanjiani menulis, “YES!!! Haleluya. Saya bisa menulis trailer yang saya sangat antusias di malam nanti!”

Sejumlah produksi film yang terhenti juga dikabarkan langsung mempersiapkan produksi. Deadpool 3 yang disutradara Shawn Levy disebut sudah melakukan syuting sebesar 50%.

Beetlejuice 2, produksi baru Tim Burton disebut memiliki sisa dua hari syuting, begitu juga dengan Juror No. 2. Venom 3 juga disebut melanjutkan syuting meski mereka baru mengumumkan bahwa film ini akan rilis pada November 2024.

Film It Ends With Us yang dibintangi Blake Lively dan Justin Baldoni akan memulai syuting sebagai prioritas rumah produksi Sony mengingat film ini direncanakan tayang pada 9 Februari 2024.