Terburu-buru Beli Bensin Eceren, Pria Asal Bekasi Tertabrak Kereta Saat Menyeberangi Rel
JAKARTA - Pemuda berinisial MFNZ (22) ditemukan tewas mengenaskan setelah ditabrak kereta KRL Commuter Line arah Jakarta menuju Bekasi, Jalan I Gusti Ngurah Rai, Buaran, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
Pria asal Bekasi, Jawa Barat itu ditabrak kereta saat menyeberang rel kereta api (KA) karena tergesa - gesa untuk membeli bensin eceran.
"Dia sendiri mau beli bensin di seberang rel KA, dia lari," ucap Dorce, warga sekitar, Senin, 6 November.
Diduga korban tak melihat maupun mendengar kedatangan kereta hingga akhirnya tertabrak. Warga yang melihatnya langsung melaporkan ke petugas kepolisian.
Baca juga:
- Sopir Ojol Tewas Terbakar Bersama Istri dan Balitanya: Teman Korban Mengaku, Sebelum Kejadian Sempat 'Ngobrol' di Pangkalan OJek
- Dampak Proyek Ipal Komunal, Warga Rusun Johar Baru Terserang Penyakit Sesak Nafas dan Gatal
- Posting Ada Bom di Koja Trade Mal, 6 Pelajar Diamankan Polres Jakut
- Tidak Mau Dibilang Ambruk, Manajemen Apartemen Kalibata City Akui Lift Bermasalah
"Korban warga Bekasi, dia terpental setelah tertabrak kereta KRL. Korban tewas ditempat kejadian," ujarnya.
Petugas yang berada di lokasi langsung mengevakuasi jasad korban ke tepi rel KA. Jasad korban kemudian dibawa ke RSCM Jakarta Pusat menggunakan ambulan.
"Dia melintasi perlintasan liar, mau beli bensin diatas (seberang jalur rel KA)," ucapnya.