Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023: Rehan/Lisa dan Rinov/Pitha Lolos ke Babak 16 Besar

JAKARTA – Dua ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, melangkah ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023, Rabu, 23 Agustus.

Rehan/Lisa mengamankan tempat mereka di babak ketiga setelah mengalahkan Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman) di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark. Unggulan ke-13 tersebut menang dua game langsung 21-9 dan 21-12.

Ini merupakan kemenangan kedua Rehan/Lisa atas wakil Jerman ini. Sebelumnya, mereka juga menang dua gim langsung di babak 32 besar All England 2023 pada Maret lalu.

Rehan/Lisa selanjutnya akan mendapat tantangan semakin serius. Pasalnya, mereka akan bersua unggulan kedua kompetisi ini, yakni Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang).

Kedua pasangan itu sebelumnya pernah berhadapan di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia tahun lalu. Satu-satunya bentrok mereka itu dimenangi oleh Yuta/Arisa dalam duel dua gim langsung.

Sementara Rinov/Pitha mengalahkan unggulan ke-15 Jepang, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya. Keduanya harus melewati pertarungan sengit sebelum menang 21-15, 14-21, dan 21-14.

Di babak 16 besar, Rinov/Pitha akan berhadapan dengan unggulan keempat, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai. Unggulan keempat itu menyingkirkan wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Sayangnya, keberhasilan Rehan/Lisa dan Rinov/Pitha itu tidak diikuti pasangan ganda putri Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto. Pasangan ini kandas di babak 32 besar setelah kalah dari unggulan pertama Chen Qingchen/Jia Yifan, 5-21 dan 8-21.

"Kami mengakui pola permainan lawan begitu rapat. Permainan mereka begitu tertata dan rapi. Tidak gampang mati sendiri. Tahu ke mana bola akan diarahkan. Antisipasi mereka selalu tepat," ujar Ribka.