Mengenal Fungsi Fitur Stable Volume YouTube: Cegah Lonjakan Audio yang Dapat Mengganggu
YOGYAKARTA – Belum lama ini, YouTube memperkenalkan fitur anyar bernama stable volume di platformnya. Kehadiran fitur ini dibeberkan oleh salah satu pengguna Reddit dengan handle @OwenTheHugger. Ia menemukan tombol “Stable Volume” yang terletak di menu pengaturan video yang ditonton, tepatnya di bawah "Ambient mode" dan di atas "Report". Lantas, apa fungsi fitur stable volume YouTube?
Fungsi Fitur Stable Volume YouTube
Fitur Stable Volume berfungsi untuk menyeimbangkan audio saat pengguna menonton sebuah video. Fitur ini diluncurkan agar pengguna tidak mendapatkan lonjakan volume secara tiba-tiba ketika membuka video lain dengan tingkat volume yang berbeda.
Stable Volume dapat secara otomatis mengatur tingkat suara video untuk mencegah lonjakan volume yang dapat mengganggu. Ketika audio terlalu keras atau terlalu pelan, fitur Stable Volume dapat menyesuaikan volume agar suara yang dikeluarkan menjadi lebih halus dan seimbang.
Menurut Brandon Lee, seorang blogger di situs This is Tech Today, fitur Stable Volume YouTube bisa digunakan untuk menstabilkan volume di audio.
Baca juga:
- Robert F. Kennedy Jr. Janjikan Dukungan Progresif Dolar AS dengan Bitcoin Jika Terpilih sebagai Presiden
- Microsoft Memperluas Suite Alat Keamanan Gratis untuk Pelanggan
- Masalah Konektivitas WhatsApp Telah Diperbaiki setelah Ribuan Pengguna Melaporkan Gangguan
- TikTok Buka Akses Riset Software untuk Peneliti di Eropa Menyambut Aturan Baru EU
"Menurut saya, fitur Stable Volume merupakan kompresor yang meratakan volume sehingga tidak mengalami lompatan besar antara video yang berbeda, dan antara bagian-bagian dalam sebuah video," tulis Lee di Twitter.
Secara garis besar, fitur Stable Volume ini akan menambah kenyamanan para pengguna dalam menonton video-video di YouTube secara berurutan.
Penjelasan YouTube Soal Fitur Stable Volume
Pihak YouTube membenarkan bahwa perusahaan baru saja merilis fitur baru bernama Stable Volume.
Kendati demikian, YouTube menekankan bahwa fitur ini masih dalam tahap uji coba secara global di perangkat mobile.
“Fitur ini (Stable Volume) mampu menghasilkan audio yang lebih konsisten bagi pengguna saat menonton video” ucap juru bicara YouTube kepada TechCrunch.
"Eksperimen ini bersifat global dan tersedia di perangkat mobile," sambung pihak YouTube.
Karena masih dalam tahap uji coba, fitur Stable Volume belum tersedia untuk semua pengguna. Pihak YouTube juga tidak membocorkan tanggal perilisan fitur ini secara global.
Pengguna bisa mengetahui ketersediannya dengan meng-update versi aplikasi YouTube yang dimiliki. Selanjutnya, pilih video, buka menu pengaturan, dan cari tombol Stable Volume.
Demikian informasi tentang fungsi fitur stable volume YouTube. Dapatkan update berita pilihan hanya di VOI.ID.