Rumah Semi Permanen di Kawasan Padat Penduduk Ludes Terbakar Api
JAKARTA - Permukiman padat penduduk di bantaran Kali, Jalan Pembangunan 5, RT 02/03, Kelurahan Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, hangus dilahap api, Rabu, 8 Februari.
Kasudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Asril Rizal membenarkan adanya peristiwa kebakaran yang melanda permukiman padat penduduk.
"Objek yang terbakar 3 petak rumah penduduk yang terdiri dari 19 jiwa serta 1 rumah warga yang dihuni 1 kepala keluarga juga ikut terdampak," kata Asril kepada VOI, Rabu, 8 Februari.
Sebanyak 9 unit mobil pemadam dengan 45 personel dikerahkan ke lokasi untuk lakukan pemadaman api. Operasi pemadaman api mulai dilakukan sekitar pukul 13.02 WIB. Kemudian api berhasil dipadamkan sekitar pukul 13.41 WIB.
Baca juga:
- Pengemudi Fortuner Pelat Dinas Polri yang Terobos Lampu Merah dan Tabrak Ojol di Rawamangun Ternyata Anak Perwira di Polda Lampung
- Kasus Mobil 'Dinas' Polisi Tabrak Ojol di Rawamangun Sudah Dimediasi, Pengobatan Ditanggung Pelaku
- Ucap Takbir Usai Status Tersangka Hasya Athallah Dicabut Polda Metro Jaya, Ibunda: Perjuangan Ini Belum Selesai
"Jenis bangunan yang terbakar rumah semi permanen. Saat ini, api sudah padam. Penyebab api diduga akibat korsleting listrik dari salah satu rumah warga," ucapnya.
Luas objek lahan bangunan yang terbakar sekitar 12 meter. Tidak ada korban jiwa maupun luka akibat kebakaran tersebut.
"Kerugian ditaksir mencapai Rp30 juta rupiah," ujarnya.