Versi Android 14 Berikutnya Mungkin Akan Memblokir Aplikasi yang Sudah Usang
JAKARTA - Versi Android terbaru yang akan datang, Android 14 dikabarkan akan memblokir penginstalan aplikasi tertentu yang sudah usang atau aplikasi yang sudah berumur lama.
Kemampuan ini pertama kali ditemukan oleh 9to5google, yang mengatakan bahwa pemblokiran aplikasi usang itu dimaksudkan mengurangi potensi malware yang tersebar.
Adanya kemampuan baru di Android 14 tampaknya bukan hal yang mengejutkan jika melihat Google telah meluncurkan pedoman untuk Google Play Store yang mengharuskan pengembangan aplikasi untuk memperbarui aplikasi merek agar dapat menggunakan fitur terbaru dan tindakan keamanan platform Android.
Baru bulan ini, bahkan Google memperbarui pedoman tersebut diperbarui, yang mengharuskan pengembang aplikasi Play Store yang baru terdaftar untuk menargetkan minimal Android 12.
Baca juga:
- Departemen Kehakiman AS Gugat Monopoli yang Dilakukan Big Tech, Google Sasaran Utama
- Tampilan Timeline Twitter Sekarang Akan Sesuai dengan yang Terakhir Anda Lihat
- Berencana PHK 10.000 Karyawan, Microsoft Justru dapat Keuntungan Rp788 Triliun
- Superkomputer Swedia Berzelius Kini Gunakan Sistem Kecerdasan Buatan Terbaru dari Nvidia
Menurut perubahan kode yang baru diposting, Android 14 diatur untuk memperketat persyaratan API, dengan memblokir penginstalan sepenuhnya terhadap aplikasi usang.
Jadi, perubahan ini akan memblokir pengguna dari sideloading file APK tertentu dan juga memblokir app store dari menginstal aplikasi yang sama.
Dengan memblokir aplikasi usang ini, Google bermaksud menyetop penyebaran aplikasi malware di Android. Pengembang yang bertanggung jawab atas perubahan mencatat bahwa beberapa aplikasi malware sengaja menargetkan versi Android yang lebih lama untuk melewati perlindungan tertentu yang hanya diterapkan pada aplikasi yang lebih baru.
Yang perlu diketahui adalah, kebijakan ini mungkin tidak akan sepenuhnya membuat Anda tidak dapat menginstal aplikasi lama, masih ada cara untuk menginstal aplikasi melalui command shell.