Indonesia Masters 2023: Sulitnya Fajar/Rian dan The Daddies Buat Menembus Babak Kedua

JAKARTA - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, lolos ke babak kedua Indonesia Masters 2023. Namun, itu tak diraih dengan mudah.

Fajar/Rian lolos setelah mengalahkan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, Selasa, 24 Januari. Ganda nomor satu dunia itu bermain selama 47 menit untuk menyingkirkan juniornya.

Juara Malaysia Open 2023 itu menang dengan skor 18-21, 21-14 dan 21-10.

Pramudya/Yeremia berusaha mengungguli senior mereka sejak awal gim pertama, usaha mereka berbuah manis karena poin awal bisa diamankan dan berlanjut ke hasil 11-5 di interval pertama.

Keunggulan di interval pertama ini jadi modal percaya diri Pramudya/Yeremia untuk mengungguli sang senior. Penampilan tenang mereka berbuah manis karena gim pertama mereka unggul dari Fajar/Rian dengan skor 21-18.

Lanjut ke gim kedua, giliran Fajar/Rian yang membalikkan keadaan dengan unggul empat poin lebih dulu. Hal ini membantu ganda putra peringkat pertama itu tampil lebih tenang, terbukti dari hasil unggul 11-5 jadi milik Fajar/Rian di interval kedua.

Setelah jeda kedua dominasi sang senior terus berlanjut, Fajar/Rian nampak mudah mengamankan poin-poin penting hingga menang 21-14.

Hasil imbang membuat laga berlanjut ke ruber gim untuk menentukan pemenang. Duel kompatriot ini makin panas karena tim senior kembali mencuri keunggulan lebih dulu, Fajar/Rian memimpin 11-6 di interval ketiga dan berlanjut untuk kemudian menang 21-10.

"Bersyukur main lancar hari ini dan diberi kemenangan tanpa cedera. Mereka (Pramudya/Yeremia) di gim pertama main bagus dan membuat kami keteteran. Di pembukaan mereka juga bagus kami tertinggal di bola bola tinggi. Tapi kami nggak menyerah dan selanjutnya mungkin masih perlu adaptasi," kata Fajar seusai laga.

Keberhasilan Fajar/Rian juga diikuti Hendra/Ahsan. The Daddies menang atas wakil Jepang, Akira Koga/Taichi Saito, juga lewat rubber game.

Hendra/Ahsan membutuhkan waktu 57 menit untuk bisa lolos ke babak kedua. The Daddies menang 17-21, 21-19 dan 21-10.

Ganda putra Indonesia itu akan menantang pemenang antara Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol vs Leo Carnando/Daniel Marthin di babak kedua nanti.