Skype Punya Alat Terjemahan Panggilan Video dengan Suara Asli Manusia
JAKARTA - Pengguna Skype sekarang dapat menerjemahkan obrolan dan panggilan dalam lebih banyak bahasa, berkat alat baru dari induk perusahannya, Microsoft.
Alat itu dijuluki TruVoice, yakni terjemahan waktu nyata untuk panggilan video dengan suara pribadi, lawan bicara dapat mendengar terjemahan seperti yang diucapkan pengguna alat tersebut alias suara asli manusia.
"Ini adalah langkah maju yang besar untuk Skype, karena memungkinkan orang yang berbicara bahasa berbeda untuk berkomunikasi dengan mudah satu sama lain," ungkap Skype dalam blog resminya, Jumat, 16 Desember.
TruVoice adalah teknologi yang didemonstrasikan Microsoft delapan tahun lalu, dan sekarang tersedia untuk semua pengguna Skype secara gratis.
"Alat ini, memudahkan pengguna untuk melakukan pertemuan atau wawancara dengan mitra yang berbicara bahasa berbeda, karena kini pengguna dapat melakukan percakapan tanpa perlu penerjemah," ujar Skype.
Baca juga:
- Hakim San Francisco Putuskan Twitter Wajib Umumkan ke Karyawan 60 Hari Sebelum Lakukan PHK Massal
- Senat AS Setujui RUU Pelarangan TikTok di Perangkat Pemerintah
- Pertumbuhan Kendaraan Listrik Terancam Inflasi Dunia dan Kelangkaan Stasiun Pengisi Daya
- Instagram Luncurkan Fitur Baru untuk Akun yang Diretas
Jadi dengan TruVoice, pengguna Skype dapat berkomunikasi dengan mereka yang memiliki bahasa berbeda. Sekarang terjemahan akan terdengar seperti orang yang diajak bicara, bukan sekadar robot.
Pengguna dapat menonaktifkan fitur TruVoice dan beralih ke suara robot standar. Kemampuan terjemahan baru di Skype mendukung bahasa Inggris, Spanyol, Prancis, Jerman, China, dan bahasa lainnya.
Untuk saat ini, TruVoice hanya tersedia dalam panggilan satu-ke-satu, tetapi Microsoft berjanji untuk meningkatkan panggilan grup dan Telephony dalam beberapa bulan ke depan.