Lesti Kejora dan Sederet Artis Ini Turut Berduka Cita Atas Gempa Cianjur

JAKARTA - Gempa dengan magnitudo 5,6 mengguncang Cianjur, Jawa Barat pada Senin, 21 November. Tidak hanya masyarakat, sejumlah selebrita juga merasakan dampak dari gempa tersebut.

Dinar Candy mengaku keluarganya berada di Cianjur. Ketika kabar ini menyeruak, ia meminta bantuan publik untuk mencari keberadaan adik dan keluarganya.

"Semua no HP gak aktif di sana, selamat kan adik aku dan keluarga aku ya allah, Tolooong !!" tulis Dinar Candy. Ia juga mengatakan ia belum mendapat balasan dari keluarganya dan berjanji akan memberi imbalan.

“Sampai saat ini belom di temukan tolong warga cipanas cianjur termukan adik aku,” tulisnya.

Postingan ini menuai ucapan belasungkawa dan doa dari sesama rekan selebrita.

“Semoga lekas ketemu neng, Amin,” tulis Sinyorita Esperanza.

“Ya Allah , semoga cepat ketemu adik kamu dalam kondisi sehat,” tulis Irma Dharmawangsa.

“Semoga cepat ditemukan,” tambah Soimah.

Presenter Ncess Nabati juga mengaku baru saja pulang dari Cianjur. Ia sampai di Jakarta setelah 16 jam perjalanan karena harus melakukan putar balik setelah salah satu jalur puncak mengalami longsor.

"Alhamdulillah sampai Jakarta juga setelah 16 jam perjalanan dari kampung, ke kota Cianjur, lalu ke Jakarta dengan akses jalan yang muter karena nggak bisa lewat jalur puncak dikarenakan ada longsor," kata Ncess Nabati.

Lesti Kejora yang diketahui berasal dari Cianjur meminta doa kepada publik agar Cianjur diberi ketabahan. Sebelumnya sempat beredar video rumah Lesti yang mengalami retak karena gempa, namun pihak Lesti belum buka suara.

"Semoga saudara-saudara kita di Cianjur diberikan kekuatan dan ketabahan mohon pertolonganMU Ya Allah," tulis Lesti Kejora.

Gempa M 5,6 mengguncang Cianjur dan terasa hingga Jakarta. Kabarnya 162 korban dinyatakan meninggal dunia sementara lebih dari 2000 bangunan di daerah Cianjur mengalami kerusakan.