Google Hadirkan Solusi Cerdas Saat Aplikasi Ponsel Berhenti Beroperasi Tiba-tiba

JAKARTA - Aplikasi di ponsel ketika digunakan tidak selalu berjalan dengan baik, kadang terjadi crash atau kerusakan. Untuk mengatasi hal ini, Google meluncurkan prompt yang secara otomatis akan meminta pengguna untuk menginstal pembaruan di Play Store, jika tersedia.

Menurut editor teknis senior Esper, Mishaal Rahman, yang menggali kode aplikasi Play Store untuk mengetahui lebih lanjut tentang cara kerjanya dan seperti apa tampilannya, saat pengguna mengoperasikan aplikasi dan tiba-tiba berhenti, maka kemudian akan muncul perintah, “Perbarui aplikasi untuk memperbaiki kerusakan".

Dia menemukan string, menunjukkan teks apa yang akan pengguna lihat dalam kasus aplikasi yang berulang kali berhenti beroperasi yang memiliki pembaruan.

“Aplikasi berhenti berfungsi, tetapi pembaruan terbaru untuk aplikasi tersebut dapat memperbaiki masalah tersebut. Instal pembaruan dan kemudian buka aplikasi lagi," tulis perintah itu.

Dilansir dari The Verge, Jumat, 18 November, prompt hanya akan membantu jika aplikasi belum sepenuhnya diperbarui. Jika pengguna sudah menjalankan versi terbarunya dan masih berhenti beroperasi, kemungkinan besar perbaikannya belum tersedia.

Laman dukungan Google menyatakan, prompt baru diluncurkan dengan versi 33.2 dari aplikasi Google Play Store minggu ini.

Pembaruan itu adalah salah satu dari sejumlah penyesuaian dan perbaikan yang datang ke Android bulan ini, yang juga menyertakan fitur pembaruan otomatis baru untuk orang-orang dengan data seluler terbatas dan tidak memiliki akses ke Wi-Fi.