BNI Fasilitasi Kredit Pemilikan Rumah (KPR) bagi Pegawai PLN

JAKARTA – PT Bank Negara Indonesia (BNI) Tbk. disebutkan disebutkan telah mencapai kesepakatan bisnis dengan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) terkait dengan pemberian fasilitas kredit pemilikan rumah (KPR).

Direktur Jaringan dan Layanan BNI Ronny Venir mengatakan kolaborasi ini sejalan dengan target perseroan untuk mendorong kepemilikan rumah milenial BUMN.

“Langkah strategis ini merupakan bukti dari eratnya sinergi antar BUMN dalam memecahkan berbagai issue termasuk kepemilikan rumah dari para pekerja muda,” ujarnya dalam keterangan tertulis pada Kamis, 27 Oktober.

Menurut Ronny, salah satu fasilitas kredit konsumer yang dapat dinikmati oleh pegawai PLN adalah KPR BNI Griya. Kata dia, produk yang ditawarkan tidak hanya untuk pembelian properti baru maupun seken, fasilitas ditawarkan BNI lebih fleksibel sehingga dapat digunakan untuk pembangunan dan renovasi, take over, top up, refinancing maupun multiguna.

"Kami berterima kasih kepada PLN atas kesempatan yang diberikan. Kami memiliki produk Griya yang akan mampu membantu banyak pegawai BUMN mendapatkan rumah impian sehingga kinerja para pegawainya juga lebih produktif," tuturnya.

Ronny menjelaskan, perseroan juga telah bekerjasama dengan pengembang-pengembang nasional terkemuka dan developer lokal lain yang tersebar di seluruh area kerja BNI.

"Ada beberapa fitur unggulan dalam produk kami seperti konsultasi mudah dengan konsultan properti berpengalaman, integrasi pengajuan KPR secara online hingga berbagai promo menarik lain,” ucapnya.

Sebagai informasi, hingga kuartal III 2022 entitas jasa keuangan dengan ticker emiten BBNI itu membukukan pertumbuhan kredit properti 5,6 persen year on year (yoy) menjadi Rp48,8 triliun.

“Diharapkan dengan adanya penyaluran kredit konsumer BNI Griya kepada pegawai PLN dapat meningkatkan kerjasama yang semakin erat bagi keduanya di masa depan,” tutup dia.