FIFA Bakal Berkantor di Indonesia, Jokowi: Secepatnya Kita Siapkan
JAKARTA - Presiden FIFA Gianni Infantino mengatakan, pihaknya akan berkantor di Indonesia. Dia menyatakan, setelah itu mereformasi sepak bola nasional akan jadi prioritas.
"Prioritas kami saat hadir di sini dan ketika mendirikan kantor FIFA di Indonesia adalah mereformasi sepak bola di negeri ini," ujar Infantino, seperti dilansir dari Antara.
Niatan FIFA untuk berkantor di Indonesia sebenarnya sudah disampaikan melalui surat yang disampaikan kepada Presiden Joko Widodo, beberapa waktu lalu.
Itu dilakukan FIFA dalam rangka transformasi sepak bola Indonesia. Nantinya, perwakilan FIFA akan mendampingi pemerintah Indonesia untuk membenahi tata kelola sepak bola nasional.
"Kami akan membawa para ahli yang kami miliki untuk membantu dan menginvestigasi, kami akan memastikan Indonesia bersinar di panggung sepak bola dunia," ujar Infantino.
Rencana FIFA untuk memiliki kantor di Indonesia mendapat sambutan positif dari Presiden Jokowi.
"Ini akan secepatnya kita siapkan," kata Jokowi ketika ditanya soal kantor FIFA.
Seperti diketahui, Presiden Jokowi dan Presiden FIFA melakukan pertemuan di Istana Merdeka Jakarta, Selasa, 18 Oktober 2022. Pertemuan itu membahas sepak bola nasional pasca-tragedi di Kanjuruhan Malang.
Baca juga:
- 3 Poin Penting dalam Diskusi Gianni Infantino dan Jokowi
- Upaya Mendamaikan Bonek dan Aremania Tak Akan Semudah Membalikkan Telapak Tangan
- Jokowi Sepakat dengan FIFA Kaji Ulang Pemangku Kepentingan Sepak Bola Nasional, Termasuk PSSI?
- Cara The Jakmania Minimalisasi Kekerasan Suporter: Terapkan Pemahaman Aturan Organisasi Mulai dari Level Dasar