Kapolrestabes Makassar Sambangi Calon Wali Kota Danny Pomanto
MAKASSAR - Kapolrestabes Makassar, Sulsel, Kombes Witnu Urip Laksana menyambangi kediaman calon wali kota Makassar M Ramdhan ‘Danny’ Pomanto. Kapolrestabes bersilaturahmi sekaligus memastikan proses Pilkada Makassar kondusif jelang pencoblosan 9 Desember.
"Sebenarnya jadwal kita ini hampir semua paslon kita datangi untuk silaturahmi, tujuannya agar pilkada ini sejuk dan damai,” kata Kombes Witnu kepada wartawan, Rabu, 11 November.
Dia berharap, semua pasangan calon di Pilkada Makassar berkomitmen menjaga Pilkada Makassar tetap aman dan demokratis. Kombes Witnu juga berharap pendukung paslon ikut menjaga suasana tetap tertib demi Kota Makassar yang nyaman.
"Sebentar habis ini kami juga akan datang calon lainnya. Intinya mari ciptakan pilkada yang sejuk dan damai,” lanjut dia.
Baca juga:
Sementara itu, calon wali kota Makassar nomor urut 1 Danny Pomanto berterima kasih atas kunjungan Kapolrestabes Makassar. Danny Pomanto mengatakan imbauan kepolisian agar menjaga Pilkada Makassar kondusif akan dilaksanakan.
Karena itu, Danny Pomanto yang berpasangan dengan Fatmawati Rusdi ini juga berharap warga Makassar menjaga keamanan kota. Bagi pendukungnya, Danny Pomanto berharap agar tidak mudah terprovokasi.
Menurut dia, bila ada pihak-pihak yang ingin mengacaukan dan melakukan provokasi, polisi yang akan menindaklanjuti.
"Saya berharap kepada semua tim dan pendukung Danny-Fatma agar tetap konsentrasi jelang pencoblosan. Mari semua jaga Makassar agar damai. Kalau pun ada pihak yang coba memancing kita tetap tenang karena tim dan pendukung Danny-Fatma selalu mengikuti aturan jika ada kegiatan yang dilaksanakan,” tegas Danny Pomanto.
Dalam silaturahmi, Danny Pomanto dan Kapolrestabes Makassar, Kombes Witnu akrab saat berbincang. Kombes Witnu juga menyerahkan cenderamata kepada Danny Pomanto.