Instagram Down Sempat Jadi Trending Twitter, Ini Cara Mudah Mengatasinya

JAKARTA - Beberapa hari ini, banyak orang mengeluhkan tidak dapat menggunakan aplikasi instagram dengan baik lantaran instagram down. Bahkan, menurut pantauan VOI, Instagram down sempat menjadi trending di Twitter.

“Ini instagram” menjadi trending lantarana pengguna mengatakan banyak fitur yang tidak bisa digunakan. Terkadang mereka tidak bisa memperbarui timeline, tidak bisa menggunakan kamera, mengunggah foto atau video di stories, bahkan mengunggah foto di feed Instagram.

Sebenarnya kejadian ini bukan sekali dua kali dialami oleh pengguna Instagram, ada beberapa alasan yang mungkin bisa menjadi penyebab Instagram error, apapun alasannya, cobalah cara berikut ini.

Jika Anda mengalami masalah di Instagram, ikuti langkah pemecahan masalah ini. Ingatlah bahwa Anda harus selalu memastikan bahwa Anda menjalankan versi terbaru aplikasi Instagram serta versi terbaru sistem operasi ponsel atau tablet Anda sebelum mengikuti langkah-langkah ini.

Mulai ulang ponsel atau tablet Anda

Langkah pertama yang bisa Anda coba adalah mulai ulang (restart) ponsel atau tablet Anda terlebih dahulu jika Anda mengalami masalah dengan Instagram.

Periksa koneksi internet

Jika memulai ulang perangkat Anda tidak membantu, coba periksa koneksi internet Anda. Disarankan untuk menggunakan koneksi yang kuat untuk membuka Instagram baik di Wi-Fi maupun di koneksi data seluler Anda. 

Uninstall dan Instal ulang

Jika kedua langkah tadi juga tidak membuahkan hasil, cobalah untuk menghapus dan instal ulang Instagram:

Jika Masih belum beruntung?

Jika masih tidak bisa, mungkin terjadi sesuatu yang tidak bisa Anda perbaiki sendiri seperti bug atau ada fitur yang rusak. Untuk mengatasi hal ini, ada baiknya Anda melaporkan bug kepada pihak instagram agar segera diperbaiki.