Motif Lewandowski Ngotot Pindah ke Barcelona: Ingin Buktikan Dia Lebih Bagus dari Benzema

JAKARTA — Robert Lewandowski ngotot pindah ke Barcelona karena ingin membuktikan diri lebih baik dari striker Real Madrid Karim Benzema. Hal itu diungkap mantan agen sang pemain Cezary Kucharski.

Lewandowski saat ini menjadi prioritas Barcelona di bursa transfer musim panas ini. Meski demikian, pihak Bayern Munchen terus berusaha mempersulit tim Catalan untuk mewujudkan keinginan mereka.

”Dia ingin membuktikan bahwa dia lebih bagus dari Benzema, itu alasan lain [dia ingin] pergi ke Barcelona,” kata Kucharski kepada Radio Ser, yang dikutip oleh Marca, Selasa.

Saat ini Benzema disebut-sebut sebagai salah satu striker terbaik di dunia. Ia tampil apik bersama Los Blancos musim lalu dan berhasil memenangi La Liga Spanyol serta Liga Champions Eropa.

Penyerang berusia 34 tahun itu total membukukan 44 gol dan 15 assist di semua kompetisi. Berkat pencapaian itu ia pun menjadi salah satu kandidat terkuat peraih penghargaan Ballon d’Or tahun ini.

”Lewandowski tidak punya mimpi. Baginya, bermain sepak bola adalah pekerjaan dan dia sangat profesional. Real Madrid dan Barcelona berada di level yang sama,” ujar Kucharski.

Keinginan pemain internasional Polandia itu untuk meninggalkan tim Bavarian terus menjadi topik panas. Ia ingin mencari tantangan baru setelah menghabiskan sebagian besar kariernya bersama FC Hollywood.

Barcelona yang masih dilanda krisis finansial pun menyambut baik keinginan mantan pemain Borussia Dortmund itu. Mereka bahkan sudah mengajukan tawaran sebesar 35 juga Euro atau setara Rp549 miliar, tetapi angka itu masih saja ditolak Bayern.

Meski demikian, Kucharski percaya bahwa kesepakatan itu pada akhirnya akan terwujud walaupun pihak klub terus berusaha mempertahankan pemain mereka itu.

”Barcelona dan Lewandowski akan berjuang untuk penandatanganan ini. Saya pikir dia akan menandatangani kontrak dengan Barcelona, ​​saya pikir itu mungkin,” katanya.

Lewandowski pindah ke Bayern Munchen pada musim dingin 2014 lalu. Saat ini ia masih terikat kontrak dengan Bayern sampai Juni 2023.

FOTO/INSTAGRAM @_rl9