Anggaran Rp50 Miliar Sudah Siap, ASN Bengkulu Terima Gaji ke-13 Juli Mendatang
BENGKULU - Pemerintah Provinsi Bengkulu telah menyiapkan anggaran sebesar Rp50 miliar yang dialokasikan untuk pembayaran gaji ke-13 aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan pemprov tersebut.
Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Provinsi Bengkulu Yuliswani mengatakan, gaji ke-13 ASN di lingkungan Pemprov Bengkulu akan cair pada Juli mendatang.
"Anggaran telah disiapkan sebanyak Rp50 miliar untuk pembayaran gaji ke 13 ASN," kata Yuliswani di Bengkulu, dikutip Antara, Kamis 16 Juni.
Untuk pencairan gaji ke-13 tersebut, saat ini pihaknya sedang menunggu petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis dari Pemerintah Pusat.
Kata dia, anggaran untuk pencairan gaji ke-13 ASN di lingkungan Pemprov Bengkulu sama dengan anggaran yang disiapkan untuk pembayaran tunjangan hari raya (THR) beberapa waktu lalu.
Terkait besaran nominal gaji ke-13 tersebut disesuaikan dengan pangkat dan golongan ASN penerima.
"Untuk nominal masing-masing tidak bisa saya sebutkan jumlah tertinggi dan terendahnya, sebab tergantung pangkat dan golongan juga. Gaji masing-masing ASN itu juga beda-beda nominalnya," tandasnya.
Baca juga:
- Berbaur dengan Masyarakat, Polisi Sebut Khilafatul Muslimin Sebar Ideologi Khilafah Pakai Metode Invisible Crime
- Jusuf Kalla: Tahun Ini Romantis, Semua Cari Pasangan untuk Pemilu 2024
- Penyelidikan Dugaan Korupsi Formula E, KPK Minta Eks Sesmenpora Jelaskan Pengelolaan Anggaran
- Kasus Pelanggaran HAM di Paniai Papua Disorot Komisioner Tinggi HAM PBB, Mahfud MD Singgung Kinerja Kejagung