YouTube TV Akhirnya Menambahkan Audio Surround 5.1 di Google Tv dan Android TV
JAKARTA - Sudah hampir satu tahun lalu YouTube TV mengumumkan bahwa mereka akan menghadirkan dukungan suara surround 5.1 untuk paket TV streamingnya.
The Verge berbicara dengan kepala produk YouTube, Neal Mohan awal tahun ini, dan Mohan mengatakan bahwa itu akan segera tiba. Dan itu benar terjadi.
"Kami tahu Anda telah menunggu, dan itu akhirnya siap. 5.1 Audio bergulir minggu ini di seluruh Google TV, perangkat Android TV, dan Roku," tulisnya di Twitter.
Dalam blog Bantuan YouTube TV, Anda dapat menonton beberapa program YouTube TV dengan suara surround 5.1 saat menggunakan aplikasi di perangkat TV yang kompatibel.
Selama perangkat dan penyiapan Anda memenuhi persyaratan, Anda akan mendapatkan audio 5.1 secara otomatis kapanpun itu tersedia untuk program yang Anda tonton.
Baca juga:
- Lagu That That oleh PSY dan Suga 'BTS' Jadi Musik yang Paling Banyak Diminati Anak-anak di YouTube
- Headset AR/VR Apple Akan Suguhkan Konten Original dari Sutradara Hollywood
- Pemerintah India Kembali Rilis RUU TI untuk Batasi Perusahaan Media Sosial
- Pengadilan Australia Denda Google Rp7,4 Miliar karena Memfasilitasi Kampanye Rasis dan Fitnah Tanpa Bukti
Saat ini, tim YouTube TV masih bekerja secara internal dan dengan mitra untuk memungkinkan 5,1 di Apple TV, Fire TV, dan konsol gim.
Google juga memberikan model perangkat TV yang kompatibel mendukung suara surround 5.1, diantara adalah:
- Perangkat Samsung + LG + Vizio dengan Cobalt 20 atau lebih tinggi
- Chromecast tradisional
- Android TV
- Google TV
- Roku