Gokil! Orang Ini Gelontorkan 135.000 ADA Senilai Rp1,9 Miliar Hanya untuk Beli Gambar King Kong di Marketplace NFT Cardano

JAKARTA – Pendiri platform blockchain Cardano, Charles Hoskinson terkejut karena ada seorang pedagang NFT anonim yang rela mengeluarkan 135.000 ADA untuk membeli NFT ChilledKong8885. Hoskinson membagikan informasi tersebut lewat postingan Twitternya.

Berdasarkan keterangan dari akun Twitter ChilledKongs Sales, NFT tersebut sangat langka karena memiliki tubuh Android. Untuk mendapatkan ChilledKong jenis ini, orang lain hanya berpeluang 0,8 persen saja.

Kelangkaan dan orisinalitas membuat harga NFT melambung tinggi. Pengembang ChilledKongs menjualnya di marketplace NFT milik Cardano cnft.io dan di jpg.store.

Dilansir dari U.Today, setelah postingan Twitter itu muncul di ruang publik, CEO jpgstore menghubungi Hoskinson dan memintanya untuk mengobrol kapan-kapan dan berjanji untuk menjelaskan apa yang dilakukan platform untuk Cardano di ruang NFT.

Meski demikian, Cardano adalah pemain baru dalam industri NFT. Pasalnya hanya ada sejumlah koleksi yang baru dibuka di ekosistem, salah satunya adalah ChilledKongs.

Sebelumnya, Cardano telah berhasil meluncurkan smart contract-nya sendiri yang memicu aksi bullrun besar-besaran pada koin ADA. Selain di NFT, Cardano juga mengalami pertumbuhan pesat dalam sejumlah proyek keuangan terdesentralisasi seperti SundaeSwap, MinSwap, dan Windscribers yang baru-baru ini memperoleh sekitar 8.000 persen dalam total nilai terkuncinya atau TVL.