Pria Ini Ditangkap Usai Jatuhkan Bola Bowling Seberat 6,7 Kg dari Lantai 4 Apartemen
JAKARTA - Ada sebuah benda seberat 6,7 kilogram dijatuhkan dari lantai 4. Coba bayangkan kalau benda itu jatuh menimpa seseorang. Bisa-bisa nyawa melayang.
Dan ini adalah kisah nyata. Benda seberat itu adalah bola bowling.
Beruntung bola bowling itu tidak mengenai siapa pun di lantai bawah. Bola bowling itu jatuh menghujam tanah.
Masalahnya, bola bowling itu diduga sengaja dijatuhkan seseorang. Namanya adalah Michio Shimizu, seorang tukang kayu, yang tinggal di lantai 4 seperti dikutip dari Japan Today, Kamis 14 April.
Dia mengaku memang menjatuhkan bola bowling itu tapi Shimizu membantah kalau dia punya niat untuk mencelakai seseorang.
Tapi Polisi di Akashi, Prefektur Hyogo, menangkap pria berusia 57 tahun itu atas dugaan percobaan pembunuhan.
Kejadiannya terjadi sekitar pukul 22.40 waktu setempat. Dan polisi setempat bilang Shimizu sejauh ini tidak memberikan motif untuk menjatuhkan bola.
Baca juga:
- Kabar Baik Buat Anda yang Disuntik Vaksin Dosis Pertama Janssen Bisa Langsung Booster
- Angkasa Pura I Catatan Peningkatan Penumpang Pesawat hingga 57 Persen di Kuartal I 2022
- Wali Kota Makassar Danny Pomanto Minta Dispensasi Pusat terkait Vaksinasi Lansia
- Bandara Adi Soemarmo Solo Siapkan Layanan Vaksinasi Penguat Bagi Penumpang