Petuah Anies Baswedan ke Anak Buahnya: Tolong Selamatkan Air Hujan

JAKARTA - Kepala Dinas Sumber Daya Air DKI Yusmada Faizal mengaku mendapat pesan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Anies berpesan agar jajarannya bisa mengendalikan air hujan, terlebih pada musim hujan.

Sebagaimana yang sudah diketahui, intensitas hujan yang tinggi di Ibu Kota kerap mengakibatkan luapan air dari kali, sungai, dan saluran drainasenya.

Karenanya, Anies meminta anak buahnya untuk menambah daya tampung air hujan tersebut dengan tujuan untuk memanfaatkan air dan mencegah terjadinya banjir.

Hal ini Yusmada sampaikan dalam peringatan Hari Air Dunia 2022 di Danau Cincin kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Yang paling efektif untuk memanfaatkan air hujan adalah menampung dari awalnya, sehingga dia tak mengalir dan memenuhi saluran, membuat genangan sampai ke sungai dan membuat sungai meluap. Itulah, makanya Pak Gubernur selalu menggencarkan 'tolong selamatkan air hujan', itu," kata Yusmada, Selasa, 22 Maret.

Dalam beberapa waktu ke depan, lanjut Yusmada, Anies akan mengeluarkan peraturan gubernur (pergub) mengenai pengelolaan air hujan.

"Makanya, akan muncul pergub pengolahan air hujan akan diterbitkan dalam rangka sama-sama menyelamatkan berkah Allah berupa air hujan supaya bermanfaat bagi kehidupan semua. Itu yang harus kita dorong," ucap Yusmada.

 

Dalam kesempatan itu, Yusmada mengungkapkan Pemprov DKI memiliki program menampung dan mempertahankan air hujan, yakni proyek 942. Pada proyek ini, Pemprov DKI akan menyelesaikan pembuatan 9 polder, pembuatan 4 waduk, dan revitalisasi 2 sungai.

"Kelebihan air itu sedapat mungkin diamankan. Mudah-mudahan tahun ini kita dapatkan 9 polder, 4 waduk baru di daerah hulu, dan revitalisaai 2 sungai. Esensinya adalah mempertahankan, mengamankan air hujan," imbuhnya.