Belajar Romantis dari 5 Pasangan Drakor di Hari Valentine ini!
JAKARTA - Hari Valentine memiliki makna Hari Kasih Sayang yang jatuh setiap tanggal 14 Februari. Di tanggal ini, kita pasti ingin melakukan sesuatu yang spesial untuk orang yang kita sukai.
Ternyata belajar menjadi romantis bisa terinspirasi dari siapa saja, termasuk pasangan dari drama Korea yang kita tonton. Simak rangkuman 5 pasangan drama Korea yang romansa versi VOI ini:
Run On
Pacaran enggak harus toxic terhadap satu sama lain! Ki Seon Gyeom (Im Si Wan) dan Oh Mi Joo (Shin Se Kyung) punya dunia yang berbeda namun keduanya sangat mendukung satu sama lain. Sepanjang menonton Run On, kalian bakal terkesan dengan hubungan Ki Seon Gyeom dan Oh Mi Joo.
Crash Landing on You
Ri Jeong Hyeok (Hyun Bin) dan Yoon Se Ri (Son Ye Jin) adalah orang yang dengan dua kepribadian berbanding terbalik. Keduanya juga berasal dari budaya yang berbeda tapi mereka berusaha mengerti satu sama lain. Ri Jeong Hyeok juga melindungi Yoon Se Ri begitu juga sebaliknya.
Hometown Cha Cha Cha
Hong Doo Shik (Kim Seon Ho) memiliki status sosial yang berbeda dengan Yoon Hye Jin (Shin Min Ah). Terlepas dari itu, Hong Doo Shik enggak lantas berubah jadi pria yang berusaha menjatuhkan Yoon Hye Jin. Dia berusaha mengerti dengan kehidupan Yoon Hye Jin sebagai dokter gigi.
Hospital Playlist
Lee Ik Jun (Jo Jung Suk) dan Chae Song Hwa (Jeon Mi Do) adalah sahabat baik. Baik Ik Jun dan Song Hwa paham keduanya menyukai satu sama lain tapi mereka memilih untuk melewati proses. Ik Jun yang selalu mendengarkan Song Hwa, dan juga Song Hwa yang ingin mengerti kondisi Ik Jun.
Vincenzo
Vincenzo Cassano (Song Joong Ki) dan Hong Cha Young (Jeon Yeo Been) punya sifat yang berbeda drastis. Vincenzo yang kaku awalnya membatasi pertemanan dengan Hong Cha Young. Perlahan tapi pasti, Vincenzo belajar untuk menerima perbedaan prinsip dan karakter dari Hong Cha Young.