Tangkal Peretasan Akun, Instagram Luncurkan Fitur Keamanan Baru
JAKARTA - Instagram baru saja meluncurkan beberapa fitur keamanan, termasuk "Your Activity" dan "Security Checkup" untuk pengguna di seluruh dunia.
Fitur Your Activity sejatinya telah mengalami pengujian akhir tahun lalu dan merupakan pengalaman baru bagi orang-orang untuk melihat dan mengelola aktivitas mereka di Instagram pada satu tempat.
Dengan fitur ini, memudahkan pengguna untuk mengelola konten dan interaksi mereka secara massal. Tidak hanya itu, pengguna juga dapat mengurutkan dan memfilter konten dan interaksi mereka berdasarkan tanggal untuk mencari komentar, suka, dan balasan cerita sebelumnya dari rentang tanggal tertentu.
Selain itu, ada fitur Security Checkup yang akhirnya diluncurkan ke semua pengguna. Fitur ini dapat memandu pengguna melalui langkah-langkah yang diperlukan untuk mengamankan akun mereka.
Termasuk memeriksa aktivitas masuk, meninjau informasi profil, mengonfirmasi akun yang membagikan informasi masuk, memperbarui informasi kontak pemulihan akun, seperti nomor telepon atau alamat e-mail, dan mengaktifkan fitur otentikasi dua faktor.
Instagram juga memungkinkan pengguna untuk mengaktifkan fitur otentikasi dua faktor menggunakan WhatsApp atau aplikasi authenticator seperti Duo Mobile dan Google Authenticator. Namun, fitur otentikasi WhatsApp hanya tersedia di negara-negara tertentu.
Baca juga:
- Microsoft Jajaki Pembelian Mandiant untuk Perkuat Jajaran Keamanan Siber
- Meta dan Chime Gugat Bersama Dua Scamers dari Nigeria Pelaku Serangan Phising
- Terancam Korsleting! Hyundai dan KIA Sarankan 484 Ribu Pemilik Mobil untuk Parkir Jauh dari Rumah
- Tonale, Mobil Hybrid Besutan Alfa Romeo yang Akan Dilengkapi Fitur Alexa
Dijelaskan Instagram, untuk menyelesaikan Security Checkup, pengguna hanya perlu membuka Profil dan mengetuk menu di sudut kanan atas. Kemudian, klik Settings, pilih Security dan klik Security Checkup. Ini bekerja mirip dengan fitur Security Checkup milik Google, yang telah ada lebih dahulu.
Aplikasi milik Meta ini juga akan mengatakan kepada pengguna ketika mereka melanggar Pedoman Komunitas Instagram dengan halaman Account Status baru. Di sini, pengguna akan dapat melihat apakah ada unggahan mereka yang telah dihapus dan apakah akun mereka berisiko dinonaktifkan.
Terakhir, Instagram akan mulai menguji fitur baru untuk membantu orang-orang yang kehilangan akses ke akun mereka. Fitur baru ini akan memungkinkan pengguna untuk memverifikasi identitas mereka dan mendapatkan kembali akses ke akun mereka melalui teman. Demikian dilansir dari Slashgear, Rabu, 10 Februari.