Marquez Ngotot Turun Balap di MotoGP 2022 Meski Alami Cedera di Mata

JAKARTA - Nasib kurang baik menimpa pebalap Marc Marcquez, belum lama dikabarkan gegar otak kini ia juga disebut mengalami cedera pada matanya. Kendati demikian, pebalap Repsol Honda itu bersikeras untuk tetap turun di ajang MotoGP 2022.

Hal tersebut diungkap oleh mantan pebalap MotoGP Loris Capirossi. Ia menyebut bahwa Marquez ingin tetap tampil di tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, Malaysia Februari mendatang.

"Ini akan menjadi musim dingin yang sulit bagi Marquez, tetapi dia mengatakan dia ingin berada di sana (MotoGP 2022) untuk tes (di Sirkuit) Sepang," kata Capirossi dikutip dari Crash pada Jumat, 26 November.

Soal keadaan Marquez, ia diketahui mengalami gangguan penglihatan usai pemeriksaan beberapa waktu lalu. Dengan kondisinya saat ini, Marquez diprediksi absen di beberapa seri MotoGP 2022.

Lebih lanjut, Capirossi merasa bersimpati dengan keadaan Marquez yang dirundung cedera bertubi-tubi. Padahal, di tahun ini performa pebalap nomor 93 itu sedang bagus.

"Marquez tidak beruntung, dia mendapat masalah lagi tahun ini dan ketika dia mulai bermain dengan baik, dia cedera lagi," kata Capirossi.

"Saya merasa kasihan Marquez menderita seperti ini, saya berharap bisa melihatnya tersenyum lagi di trek. Saya berbicara (dengannya) beberapa hari yang lalu dan hasilnya positif," jelasnya.

Tim Repsol Honda selaku pabrikan yang dibela Marquez juga memperkirakan kalau jagoan mereka itu masih harus rehat sejenak dari dunia balapan. Setidaknya, Marquez harus duduk tenang sampai pemeriksaan terbaru di akhir Desember 2021 selesai.