Poco F2 Pro Si <i>Flagship Killer</i> Harga Rp7 Jutaan
Poco F2 Pro (dok Poco Indonesia)

Bagikan:

JAKARTA - Tak hanya membawa Redmi 9, Xiaomi juga memboyong smartphone flagship terbarunya dari sub-brand Pocophone yakni, Poco F2 Pro. Ini merupakan seri penerus dari Pocophone F1 yang sempat populer dua tahun lalu di Indonesia.

"Kami sangat senang membawa ini kembali ke Indonesia. Dua tahun lalu saya datang ke Indonesia pertama kali untuk meperkenalkan Poco, kami kembali," ungkap Head of Global Poco, Alvin Tse saat peluncuran Poco F2 Pro, Selasa 14 Juli.

Mengusung tagline 'Powerfully Cool Performance', Poco F2 Pro akan meneruskan titelnya smartphone flagship killer, sejak Pocophone F1. Di mana ia memiliki segudang spesifikasi ponsel kelas premiun, namun dengan harga yang terjangkau.

"Smartphone ini berfokus ke performa, maka dijuliki flagship killer dan disukai banyak orang," tutur Alvin.

Sebagai flagship killer, Poco F2 Pro dibekali chipset terbaru Snapdragon 865 besutan Qualcomm. System-on-Chip (SoC) mengusung arsitektur Prosesor 8 inti dengan clock speed hingga 2,84Ghz dalam fabrikasi 7nm dan telah mendukung jaringan 5G.

Untuk menggenjot performanya, chipset tersebut dipadankan dengan RAM 8GB berjenis LPDDR5, serta memori internal UFS 3.1 dengan kapasitas mencapai 256 GB. Hasilnya, Skor pengujian Antutu Benchmark Poco F2 Pro mencapai 574,136 poin.

Dengan dapur pacu kelas atas, mengharuskan ponsel ini memiliki manajemen panas yang baik. Di mana Xiaomi membekali Poco F2 Pro dengan sistem pendingin berupa LiquidCool 2.0 yang dikombinasikan dengan teknologi Super Vapor Chamber untuk meredam panas berlebih di permukaan ponsel. 

Alvin juga menjelaskan bahwa smartphone andalannya ini dibekali layar Super AMOLED berukuran 6,67 inci dengan dukungan HDR 10+. Poco juga menjanjikan peningkatan kualitas gambar yang lebih baik resolusi 1080p+ dengan refresh rate 60Hz.

Pada bagian depannya ini, Poco menyematkan sensor sidik jari di dalam layar dan sudah terlindungi dengan Corning Gorilla Glass 5. Poco juga menghilangkan notch atau tempat kamera swafotonya, sehingga membuat rasio screen-to-body sebesar 92,7 persen.

Sebagai ganti hilangnya notch, Poco F2 Pro mengusung panel kamera bermekanisme pop-up dengan resolusi 20MP. Di bagian belakangnya, Poco menghadirkan konfigurasi kamera menggunakan sensor 64MP Sony IMX686 sebagai lensa utamanya, lensa 13MP ultra-wide 123 derajat, telefoto 5MP, dan sensor kedalaman 2MP dengan AI Portrait Mode. 

Soal daya tahan, Poco F2 Pro punya baterai berkapasitas 4.700 mAh dengan dukungan pengisian cepat 30W. Itu Artinya Poco F2 Pro bisa mengisi daya baterainya hingga 100 persen hanya dalam waktu 63 menit. 

Untuk piranti lunaknya, Poco F2 Pro sudah menjalankan Android 10 dengan Poco Launcher 2.0. Terakhir, beberapa fitur yang masih hadir di Poco F2 Pro adalah headphone jack 3.5mm, NFC, dual SIM, dan IR blaster. 

Untuk harganya sendiri Xiaomi memberikan dua varian memori penyimpanan yang dapat dipilih calon pembeli. Ada Poco F2 Pro dengan RAM 6GB/128GB ditawarkan dengan harga Rp6.999.000 sedangkan Poco F2 Pro dengan RAM 8GB/256GB dibanderol dengan harga Rp7.999.000.