JAKARTA - Berbelanja online saat ini menjadi kegiatan yang sering dilakukan konsumen, mengingat pandemi COVID-19 masih berlangsung, mereka juga melakukannya dari rumah.
Tentunya belanja online cukup berbeda dengan kita mengunjungi offline store secara langsung. Bagi konsumen, tidak hanya menyoal harga, kualitas dan jasa pengiriman yang menjadi pertimbangan untuk berbelanja online, tetapi juga pelayanan dan kemudahan untuk mengajukan berbagai pengaduan saat proses transaksi.
Menurut Co-Founder dan Vice Chairman Tokopedia, Leontinus A. Edison pelanggan menjadi prioritas utama platform belanja online berlogo hijau itu. Pria yang akrab disapa Leon tersebut juga berencana akan menggelar consumer experience (CX).
Acara yang digelar secara virtual ini akan mengusung tema “Reimagining the Right Blend of Human Touch Technology and Data Analytics for the Best Customer Experience” guna memberdayakan, menghubungkan, dan terus mengembangkan potensi consumer experience (CX) Indonesia melalui sentuhan manusia.
"Di Tokopedia sendiri, kami telah menerapkan strategi CX berbasis digital, dengan perpaduan sentuhan manusia, teknologi dan data, untuk menciptakan pengalaman terbaik bagi seluruh pelanggan di Indonesia," ungkap Leon dalam acara yang digelar secara daring, Rabu, 1 September.
Ditambahkan Leon, acara ini akan memberikan cukup manfaat karena sekarang ini zaman sudah berubah dan semakin kompleks, yang akhirnya memaksa kehidupan manusia terutama saat pandemi untuk melakukan transformasi ke digital.
"Tokopedia tentunya tidak bisa bekerja sendiri dan kita akan sukses kalau kita berkolaborasi dan berinovasi. Targetnya kita harus terus mengembangkan ekonomi Indonesia bersama-sama," ujar Leon.
BACA JUGA:
Tidak hanya itu, konferensi ini juga akan mengulas praktik CX terbaik di berbagai bidang seperti perbankan, telekomunikasi, pemerintahan dan berbagai industri lainnya.
Kegiatan yang juga dijuluki Tokopedia START CX First Summit 2021 ini akan dilaksanakan pada Sabtu, 4 September pukul 09.00 hingga 17.00, jika ingin mengikutinya disarankan untuk melakukan registrasi dan mengikuti kegiatan secara daring melalui situs Tokopedia Academy Official YouTube Inside Tokopedia.