JAKARTA – ChatGPT kini lebih dari sekadar chatbot. Model Kecerdasan Buatan (AI) milik OpenAI ini telah memiliki alat khusus untuk melakukan pencarian seperti Google Search. Alat ini diberi nama ChatGPT Search.
Ini merupakan kabar baik bagi pengguna setia ChatGPT, khususnya bagi mereka yang telah berlangganan. Meski mesin pencari ini belum lama dirilis, OpenAI telah menjanjikan hasil pencarian yang lebih mudah, alami, dan tentunya lebih lengkap.
Jika Anda menggunakan Google Chrome di komputer mana pun, Anda akan langsung diarahkan ke Google Search untuk melakukan pencarian. Mesin pencari ini bisa digantikan dengan ChatGPT Search jika Anda lebih tertarik dengan produk buatan OpenAI.
BACA JUGA:
Gunakan ChatGPT Search Secara Default
Pada dasarnya, Anda bisa mengakses ChatGPT Search secara manual dengan membuka situs webnya. Namun, akan lebih baik jika Anda bisa mengakses mesin pencarinya tanpa perlu membuka website ChatGPT.
Untuk menjadikan mesin pencari OpenAI secara default di Chrome, Anda bisa mengeklik ikon titik tiga di sudut kanan atas, lalu pilih menu Ekstensi. Setelah itu, pilih opsi Kunjungi Toko Web Chrome.
Berikutnya, ketik ChatGPT Search di bilah pencarian dan pilih Tambahkan ke Chrome. Saat ada pop-up yang muncul, Anda hanya perlu mengetuk tombol Tambahkan Ekstensi. Dengan begitu, Anda bisa langsung mendapatkan hasil pencarian dari ChatGPT Search.
Setiap kali Anda melakukan penelusuran di Chrome, jendela ChatGPT akan muncul dengan respons yang diinginkan. Anda tidak perlu berlangganan ChatGPT untuk mengakses mesin pencarinya secara default.