JAKARTA – NS-27, New Shepard kedua untuk dinaiki manusia, seharusnya diluncurkan pada Senin, 7 Oktober. Pesawat ini direncanakan terbang pada pukul 20.00 WIB, tetapi jadwalnya diundur hingga akhirnya ditunda.
Awalnya, jendela peluncuran belum mengalami perubahan. Namun, hampir setengah jam sebelum peluncuran, Blue Origin mengatakan bahwa jendela peluncuran akan berubah menjadi pukul 23.10 WIB. Perusahaan itu tidak menjelaskan kenapa jendela peluncurannya berubah.
Di situs resminya, perusahaannya itu mengatakan bahwa mereka sedang mengerjakan prosedur hitung mundur sesuai dengan waktu peluncuran yang telah ditetapkan. Mereka juga mempersiapkan webcast atau siaran web untuk dimulai 15 menit sebelum lepas landas.
Kurang dari satu jam sebelum New Shepard diterbangkan, Blue Origin mengatakan bahwa mereka akan membuka jendelanya lebih cepat, yaitu pukul 23.00 WIB. Tidak ada persiapan yang berubah dan Blue Origin telah melakukan pemeriksaan akhir.
BACA JUGA:
"New Shepard sedang menjalani pemeriksaan akhir sebelum penerbangan verifikasi tanpa awak hari ini. (jendela peluncuran) kami sedikit lebih cepat dari jadwal," kata Blue Origin, melalui akun resminya di platform X.
Satu jam berikutnya, tidak ada kabar peluncuran dari Blue Origin di situs resminya. Padahal, jadwal peluncuran New Shepard terbaru sudah terlewati. Ternyata, pesawat ini batal diterbangkan karena masalah pada kendaraan tersebut.
"Kami menghentikan upaya peluncuran hari ini untuk memecahkan masalah kendaraan yang akan membawa kami melewati batas waktu peluncuran. Target peluncuran baru akan segera hadir," ungkap Blue Origin. Perusahaan itu belum menjelaskan masalah seperti apa yang mereka hadapi.