Bagikan:

JAKARTA - Garmin Indonesia resmi meluncurkan Garmin Edge 1050, bike computer terbaru yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman bersepeda dengan sederet pembaruan fitur dari generasi sebelumnya. 

“Kami sangat senang dan bangga menghadirkan Edge 1050 di Indonesia, bike computer paling cerdas yang memiliki layar lebih cerah dan responsif, navigasi superior, dan fitur yang berfokus pada komunitas,” kata Rian Krisna, Marketing Communication Manager, Garmin Indonesia dalam acara peluncurannya pada Sabtu, 7 September. 

Pembaruan yang paling mencolok dari Edge 1050 dibandingkan generasi sebelumnya adalah, dengan resolusi layar 480x800 pixel, Edge 1050 hadir dengan layar TFT LCD seluas 3.5 inci yang responsif, dan lebih cerah serta meski di berada di bawah sinar matahari.

Garmin Edge 1050

Lebih lanjut, Edge 1050 menawarkan masa pakai baterai yang istimewa hingga 20 jam dalam penggunaan intensif dengan semua mode yang diaktifkan, bahkan bisa mencapai hingga 60 jam dalam mode hemat daya.

Selain itu, Garmin juga menghadirkan fitur baru yang memunculkan pesepeda melaporkan jika terjadi bahaya kepada pesepeda lain, seperti pohon tumbang, jalan berlubang, dan lain sebagainya. Fitur inu mirip dengan fitur add report di Google Maps atau Waze. 

Adapun beberapa fitur baru yang dirilis untuk Garmin Edge 1050, di antaranya adalah:

Fitur pesan langsung dan Grup Challenge

Fitur bertukar pesan memungkinkan Anda untuk berkomunikasi dengan teman selama perjalanan, sementara Group Challenge dan fitur leaderboard mendorong Anda untuk meningkatkan performa dan bersaing dengan komunitas.

Fitur untuk mendukung perjalanan gowes

Gunakan Trendline Popularity Routing untuk menemukan rute terbaik yang paling sering dilalui oleh pesepeda Garmin lainnya, atau gunakan pre-loaded Garmin Cycle Maps yang mencakup data jalur sepeda gunung di seluruh dunia dari Trailforks. 

Pesepeda juga dapat menggunakan navigasi pin drop untuk mengirim POI (“pin”) dari Apple Maps dan secara otomatis menerima navigasi ke lokasi tersebut.

Jelajahi rute baru dan kondisi jalan

Dengan fitur On-device Course Creator, Anda bisa merancang jalur sepeda impian Anda, mulai dari jalan raya yang mulus hingga jalur offroad yang menantang. 

Built-in smart speaker dan bel digital 

Fitur ini dapat memberi navigasi verbal dengan jelas, meningkatkan keamanan Anda selama bersepeda di berbagai kondisi jalan. Sementara bel digital memudahkan Anda untuk memberi tahu posisi Anda ke orang di sekitar atau pejalan kaki. 

Fitur peringatan 

Jika sewaktu-waktu sepeda Anda dipindahkan, perangkat akan mengirim notifikasi ke smartphone Anda. Fitur alarm yg dilindungi PIN ini sangat berguna untuk memberikan keamanan lebih. 

Fitur keselamatan 

Untuk menambah keamanan saat bersepeda, Edge 1050 dilengkapi fitur keselamatan seperti LiveTrack dan deteksi insiden serta kompatibel dengan jajaran radar sepeda dan lampu pintar Garmin Varia, serta komunikator satelit inReach3.

Pengelola peta dengan konektivitas Wi-Fi

Anda bisa menambahkan, mengganti, atau memperbarui peta tambahan melalui koneksi Wi-Fi secara langsung di Edge 1050.

Terakhir, Garmin Edge 1050 juga dilengkapi dengan metrik kinerja premium. Fitur-fitur seperti pemantauan stamina secara real-time, panduan daya yang disesuaikan dengan data angin dan stamina, serta ClimbPro, memungkinkan pengendara untuk melihat rute menanjak atau menurun yang akan dilalui.