Bagikan:

JAKARTA – Bagi sebagian pengguna iPad, Apple Pencil adalah perangkat penting yang tidak boleh hilang. Selain karena harganya yang mahal, stylus pen buatan Apple ini dapat mempermudah alur kerja para penggunanya.

Oleh karena itu, beberapa pengguna mungkin akan panik saat Apple Pencil mereka menghilang. Jika Anda sedang merasakan masalah ini, Anda tidak perlu panik. Berikut ini beberapa cara menemukan Apple Pencil yang hilang, dikutip dari Makeuseof.

Gunakan Aplikasi Find My Device

Khusus untuk pengguna Apple Pencil Pro, Anda bisa mencari stylus pen tersebut menggunakan aplikasi Find My Device. Anda hanya perlu membuka aplikasi, mengeklik tab Perangkat, lalu pilih Apple Pencil untuk melihat lokasi perangkat tersebut.

Jika Anda berada dekat dengan perangkat tersebut dan ingin mengetahui lokasi perangkatnya secara detail, Anda bisa mengeklik menu Temukan. Setelah itu, halaman Temukan akan muncul dan menunjukkan apakah benda itu berada di jangkauan Anda.

Gunakan Koneksi Bluetooth di iPad

Jika Anda pengguna Apple Pencil dengan versi yang lebih lama, Anda bisa menggunakan fitur Bluetooth yang tersedia di iPad Anda. Pertama, buka Pengaturan di dalam perangkat, lalu cari menu Bluetooth dan lihat bagian Perangkat Saya.

Jika Apple Pencil masuk dalam kategori terhubung, hal ini merupakan pertanda bahwa stylus pen tersebut berada di dalam jarak 30 kaki. Namun, untuk mencari dalam jarak yang lebih kecil, Anda bisa menggunakan aplikasi WunderFind.

Aplikasi ini juga akan menampilkan overlay seperti di aplikasi Find My Device. Overlay ini akan menunjukkan kedekatan Anda dengan Apple Pencil dalam bentuk persentase. Anda hanya perlu bergerak untuk mempersempit persentasenya.