Bagikan:

JAKARTA - PT Ekagrata Data Gemilang (EDGE DC), penyedia pusat data terkemuka di Indonesia, resmi meluncurkan fasilitas keduanya di pusat kota Jakarta, yang dikenal dengan nama EDGE2 pada Rabu, 28 Februari.

Berlokasi di Jakarta Selatan, pembangunan EDGE2 ini merupakan bentuk komitmen dari EDGE DC, anak perusahaan dari PT Indointernet Tbk (Indonet) dalam mendukung infrastruktur digital di Indonesia yang sustainable dan efisien.

Berbeda dengan EDGE1 yang diluncurkan pertama kali pada tahun 2021 dengan kapasitas 6 Megawatt (MW), EDGE2 menjadi pusat data terbesar di metropolitan ini dengan total IT Load sebesar 23 MW dan lebih dari 3.400 rak.

EDGE2 juga dilengkapi dengan teknologi canggih untuk memenuhi kebutuhan hyperscale dan Artificial Intelligence (AI) yang meningkat, dan dirancang untuk menetapkan standar baru dalam konektivitas dan keberlanjutan di pusat data. 

"EDGE2 dilengkapi dengan infrastruktur terdepan yang siap mendukung kebutuhan AI di Indonesia, memastikan bahwa inovasi dan pengembangan AI dapat berjalan lancar dan efisien," kata Stephanus Oscar, CEO EDGE DC dalam sambutannya.

Fasilitas canggih ini dirancang untuk menyediakan infrastruktur TI yang sangat andal dan aman untuk memenuhi permintaan yang terus meningkat dari perusahaan hyperscalers, perusahaan teknologi global, dan berbagai perusahaan digital di Indonesia. 

EDGE2 akan menawarkan Dual Power Source PLN Platinum dengan jaminan uptime yang terdepan di industri, sehingga menjamin kelangsungan bisnis bagi para pelanggan. 

Tidak hanya itu, sejalan dengan komitmen ESG perusahaan, EDGE2 juga menggabungkan kapasitas pusat data yang kuat dengan fitur-fitur ramah lingkungan termasuk solusi energi terbarukan dan fitur-fitur bangunan ramah lingkungan yang sesuai untuk mencapai Sertifikasi LEED Gold.

Dirjen Aptika Kementerian Kominfo, Samuel Abrijani Pangerapan yang hadir mewakili Menteri Kominfo Budi Arie Setiadi juga mengungkapkan dukungannya terhadap peluncuran EDGE2 ini.

"Pesan dari pak Menteri, terimakasih sudah menjadi bagian dari perkembangan transformasi di Indonesia dan menjadi bagian dari ekosistem digital di Indonesia," ujar Sammy.