Bagikan:

 

JAKARTA – WhatsApp meluncurkan alat pembuat dan pengedit stiker. Khusus untuk perangkat Apple dengan iOS 17, pengguna bisa membuat stiker dan menambahkan teks atau stiker lainnya.

Fitur ini berbeda dengan pembuat stiker yang diluncurkan pada Februari tahun lalu. Meski sama-sama bisa membuat stiker dari gambar di galeri, fitur yang baru diluncurkan ini dibuat untuk mengembangkan kreativitas pengguna.

“Kabar menyenangkan! Anda sekarang dapat mengubah foto Anda menjadi stiker atau mengedit stiker yang ada. Anda mungkin harus menunjukkan kepada seluruh obrolan grup bagaimana Anda melakukannya,” tulis WhatsApp melalui media sosial mereka.

Untuk membuat dan mengedit stiker di perangkat iOS, pengguna hanya perlu mengetuk ikon yang berisi kumpulan stiker, kemudian pilih tanda plus. Setelah itu, pilih gambar yang diinginkan dari galeri hingga tampilan pengeditan terlihat.

Pengguna bisa mendapatkan gambar yang telah dihapus latar belakangnya. Untuk menambahkan teks, pengguna bisa mengetuk ikon dengan huruf T atau menambahkan stiker lainnya dengan mengetuk ikon kumpulan stiker.

Teks dan stiker yang ditambahkan bisa dikreasikan sesuai dengan selera pengguna. Pengguna juga bisa mengubah posisi teks dan stiker. Jika sudah, klik tombol kirim yang berwarna hijau di pojok kiri bawah layar.

Saat ini fitur pembuat stiker hanya ada di iOS dan situs web WhatsApp. Belum diketahui kapan WhatsApp akan menambahkan fitur ini ke perangkat dengan dukungan Android. Untuk saat ini, pengguna Android hanya bisa mebuat stiker dari aplikasi pihak ketiga.

Ket. foto: