Bagikan:

 

JAKARTA – Samsung memperkenalkan Ballie, robot mungil berbasis Kecerdasan Buatan (AI), di acara Consumer Electronics Show (CES) 2024. Robot ini merupakan peningkatan dari versi 2020.

Empat tahun lalu, Samsung memperkenalkan robot pendamping rumah AI seukuran bola tenis. Robot berwarna kuning ini bisa bergerak mengelilingi rumah untuk memantau orang dan benda, tetapi desainnya tidak menunjukkan bahwa Ballie adalah robot.

Setelah beberapa tahun dikembangkan, Ballie kini memiliki banyak peningkatan. Tampilan dari robot ini juga banyak berubah, termasuk ukurannya. Satu-satunya tampilan fisik yang tidak berubah adalah warna kuningnya yang mencolok.

Samsung telah mengubah ukuran Ballie, dari seukuran bola tenis menjadi seukuran bola bowling. Selain ukurannya yang berubah, tugas dari robot ini juga berubah. Jika sebelumnya Ballie hanya mampu memantau rumah, kini robot tersebut bisa menjadi teman di rumah.

Dengan proyektor internal yang ditambahkan Samsung, robot ini bisa memberikan hiburan yang diminta, seperti menayangkan film atau panggilan tatap muka dari perangkat yang tersambung. Layar dari proyektor ini bisa diperbesar dan diperkecil.

Ballie juga bisa digunakan sebagai robot pemantau hewan peliharaan. Robot ini akan melaporkan keadaan hewan di rumah, bermain dengan hewan tersebut, hingga memberikan makanan jika wadahnya merupakan alat teknologi yang mampu tersambung dengan Ballie.

Robot ini bisa terhubung dengan semua perangkat pintar di rumah. Jika diminta mengerjakan sesuatu, Ballie akan mengerjakannya. Pada dasarnya, robot ini memang seperti smart home hub atau perangkat yang mengontrol seluruh teknologi pintar di rumah.

Meski tampaknya Samsung sudah siap dengan peluncuran teknologi ini, perusahaan tersebut masih harus memantau perkembangan dari Ballie. Rencananya, robot ini akan dijual pada akhir tahun 2024.