Bagikan:

 

JAKARTA – Seagate Technology, perusahaan penyedia penyimpanan data, meluncurkan sistem penyimpanan data baru bernama Seagate Exos CORVAULT 4U106 pada Senin, 20 November.

Perangkat terbaru ini menghadirkan hard drive dengan kapasitas dan sistem penyimpanan blok multi-petabyte (PB) berkekuatan tinggi. Kapasitasnya mencapai 2,5PB atau setara 2,500TB.

Exos CORVAULT hadir dengan rak yang lebih rapat dan lebih tinggi, siklus masa pakai yang lebih lama, dan daya yang lebih kecil per PB sehingga cost of ownership (TCO) yang dihasilkan akan lebih rendah.

Seagate mengatakan bahwa perangkat baru mereka ini dibangun dengan teknologi pemulihan mandiri dari Autonomous Drive Regeneration (ADR) dan Advanced Distributed Autonomic Protection Technology (ADAPT).

Dengan dua kemampuan ini, Exos CORVAULT bisa mengurangi down-time dan mengoptimalkan sumber daya pusat seperti perawatan dan intervensi manusia. Kedua hal ini bisa mengurangi jejak karbon dan sampah elektronik yang dihasilkan pusat data.

Perangkat ini didesain secara khusus untuk arsitektur pusat data yang sangat besar. Dengan gabungan teknologi pemulihan mandiri dan blok penyimpanan PB yang dianggap efisien, sumber daya jaringan penyimpanan bisa berkurang hingga 50 persen dan efisiensi raknya meningkat hingga 30 persen.

Sebagai perangkat pengumpul data berskala besar, CORVAULT bisa menghemat biaya penyimpanan hingga 80 persen setiap tahunnya, termasuk biaya teknologi pengoperasian, layanan, dan pemeliharaan.

Seagate Exos CORVAULT 4U106 hadir dengan dengan kapasitas 2PB dan 2,5PB. Keduanya akan tersedia pada akhir Desember tahun ini sesuai dengan permintaan pelanggan. Untuk mendapatkan perangkat ini, pelanggan perlu mengajukan pemesanan melalui reseller resmi dari Seagate.