JAKARTA - Meta membantah bahwa Threads akan mati. Pasalnya, CEO Mark Zuckerberg menyatakan bahwa platform mereka mendapatkan jumlah pengguna yang terus bertambah.
Sebagaimana dilansir dari The Verge, pengguna di Threads hampir mencapai 100 juta per bulannya. Angka ini meningkat dan Zuckerberg mengaku senang dengan perkembangan dari Threads.
“Kami sekarang sampai pada titik di mana kami akan fokus untuk mengembangkan komunitas lebih lanjut. Dari apa yang kami tahu, sejauh ini orang-orang menyukainya (Threads),” kata Zuckerberg.
Melihat pada perkembangan yang positif, Zuckerberg yakin perusahaannya mampu mendapatkan hasil yang lebih baik lagi di masa depan jika mereka terus fokus mengembangkan Threads.
“Saya pikir jika kita terus melakukan hal ini selama beberapa tahun lagi, maka saya pikir kita memiliki peluang bagus untuk mencapai visi kita di sana,” jelasnya.
BACA JUGA:
Optimisme dari Zuckerberg memang begitu terlihat dari banyaknya pembaruan di Threads. Meski platform ini rilis di bulan Juli, Meta telah meluncurkan banyak pembaruan yang menyenangkan para penggunanya.
Sejauh ini, Meta telah menambahkan fitur sambutan, aplikasi web, pencarian unggahan, hingga mengedit unggahan tanpa membayar, seperti yang terjadi di platform X, sebelumnya Twitter.
Sayangnya, Threads masih belum tersedia untuk warga Eropa karena Meta yang belum mampu memenuhi aturan baru. Mereka berharap Threads akan segera tersedia di negara tersebut.