Samsung Tak Banyak Bawa Perubahan Galaxy Z Fold 5, Yakin Bisa Libas Pasar Google Pixel Fold?
Samsung telah resmi mengumumkan generasi kelima dari perangkat pintar yang dapat dilipat, Galaxy Z Fold 5. (foto: dok. samsung)

Bagikan:

JAKARTA - Samsung telah resmi mengumumkan generasi kelima dari perangkat pintar yang dapat dilipat, Galaxy Z Fold 5. Tapi, banyak yang menyadari perusahaan tidak membawa banyak perubahan kali ini.

Berbarengan dengan Galaxy Z Fold 5, Samsung juga turut merilis ponsel Galaxy Z Flip, versi tipis dan ringkas dari kakaknya tersebut.

Galaxy Z Fold 5, yang digadang-gada sebagai penantang Google Pixel Fold datang tidak membawa banyak perubahan, terutama terlihat pada bagian layar yang memiliki ukuran dan resolusi yang tidak jauh berbeda dengan Galaxy Z Fold 4.

Di generasi saat ini, Samsung menyematkan layar Gorilla Glass Victus 2 di bagian depan dengan ukuran 6,2 inci, orientasi potret 7,6 layar inci di bagian dalam yang terbuka seperti buku dan diberi peringkat tahan air IPX8.

Namun, tingkat kecerahan maksimal kini telah ditingkatkan lebih dari 30 persen menjadi hingga 1.750 nits untuk tampilan yang optimal di luar ruangan, termasuk di bawah terik matahari.

Sulit membedakan Galaxy Fold 5 dengan pendahulunya, tapi ponsel itu menghadirkan engsel baru yang akan membuat perangkat lebih tipis ketika dilipat.

Galaxy Z Fold 5 membawa 15 komponen perangkat yang memiliki fitur minimal 10 persen bahan plastik daur ulang hasil kegiatan konsumsi atau aluminium daur ulang kegiatan manufaktur.

Selain itu, beragam fitur dan tools juga hadir di Galaxy Z Fold 5 untuk memberikan produktivitas powerful pada layar besar, dimana pengguna bisa menyelesaikan berbagai pekerjaan penting dari mana saja.

Seperti Taskbar yang lebih baik dan bisa beralih ke antar aplikasi yang sering digunakan dengan cepat. Pengguna juga bisa menyiapkan hingga empat recent apps untuk bekerja dengan lebih efisien.

Fungsi two-handed drag and drop yang telah disempurnakan juga mampu meningkatkan produktivitas saat pengguna memindahkan konten antar aplikasi dan layar.

Cukup sentuh dan tahan sebuah gambar dari Samsung Gallery dengan satu jari, lalu gunakan jari lainnya untuk buka aplikasi Samsung Notes untuk drag-and-drop gambar tersebut.

Dengan hidden pop-up, aplikasi bisa terus berjalan in-background, memungkinkan pengguna untuk menonton konten video secara full-screen dan chat dengan teman dalam floating pop-up di sisi layar.

Sementra sektor kamera Galaxy Z Fold 5 sangat mirip Google Pixel Fold. Samsung membekalinya dengan kamera utama 50MP, f/1.8, 2.0μm, 12MP f/2.2, 1.12μm (ultrawide), 10MP, f/2.4, 1.0μm, 3x (telefoto), dan kamera depan 10MP, f/2.2, 1.22μm (penutup), 4MP, f1/8, 2.0μm (utama).

Sedangkan Google memiliki kamera dengan resolusi 48MP, f/1.7, 0.8μm (utama), 10.8MP, f/2.2, 1.25μm (ultrawide), 10.8MP, f/3.05, 1.22μm, 5x (telefoto) dan 9,5MP, f/2.2, 1,22μm (penutup), 8MP, f/2, 1,22μm (utama) untuk kamera depan, seperti dikutip dari The Verge dan TechCrunch, Kamis, 27 Juli.

Di Galaxy Z Fold 5 sendiri menawarkan HDR, perekaman video hingga 8K pada 24fps. Pada sektor baterai tidak jauh berbeda seperti pendahulunya 4.400mAh, RAM dan penyimpanan masing-masing mulai dari 12GB dan 256GB.

Menorek dapur pacunya, terdapat Snapdragon 8 Gen 2 Mobile Platform yang hadir untuk meningkatkan grafik dan menggunakan AI untuk memberikan pengalaman gaming yang dinamis dan fungsionalitas multi-game.

Dengan begitu, Galaxy Z Fold5 bisa mudah mengakomodasi sesi bermain gim secara maraton dengan sistem pendingin terbarukan yang mampu membuang panas untuk lag yang minim tanpa ada penurunan performa.

Galaxy Z Fold 5 tersedia dalam pilihan warna Icy Blue, Phantom Black, dan Cream. Dibanderol dengan harga bervariasi, mulai dari Rp24 jutaan hingga Rp29 jutaan tergantung penyimpanan memori yang dipilih.