Mau Hapus Akun Threads Harus Hapus Akun Instagram? Begini Tanggapan Meta!
Aplikasi Threads. (Pexels)

Bagikan:

JAKARTA - Kepala Instagram Adam Mosseri akhirnya menjawab banyak pertanyaan pengguna yang menanyakan cara menghapus akun Threads mereka tanpa menghapus akun utama Instagram. 

Tanggapan ini muncul setelah sebelumnya viral pengakuan seorang warganet yang mengatakan bahwa kita tidak dapat menghapus akun Threads kecuali menghapus akun Instagramnya juga. 

Berdasarkan apa yang disampaikan Mosseri di akun Threads nya, untuk saat ini pengguna hanya dapat menyembunyikan profil, menghapus konten, dan menyetel akun Threads ke mode privasi saja. 

"Saya mendapat beberapa pertanyaan tentang menghapus akun Anda. Untuk memperjelas, Anda dapat menonaktifkan akun Threads Anda, yang menyembunyikan profil dan konten Threads Anda, Anda dapat menyetel profil Anda ke pribadi, dan Anda dapat menghapus setiap kiriman Threads semuanya tanpa menghapus akun Instagram Anda," tulis Mosseri.

Tapi, karena Threads berada di bawah Instagram dan terintegrasi langsung dengan medsos tersebut, jadi untuk saat ini Anda tidak bisa menghapus akun Threads Anda. Namun, perusahaan sedang memperbaiki masalah tersebut. 

"Threads diberdayakan oleh Instagram, jadi saat ini hanya satu akun, tetapi kami sedang mencari cara untuk menghapus akun Threads Anda secara terpisah," pungkasnya. 

Sejak pertama kali diluncurkan, Threads sudah mengambil perhatian seluruh masyarakat dunia. Hanya butuh 18 jam setelah peluncurannya, Threads berhasil menggaet 30 juta pendaftar.