Pengembang Tunda Perilisan System Shock Remake Hingga 30 Mei
System Shock ditunda hingga Mei (foto: Steam)

Bagikan:

JAKARTA - Nightdive Studios mengumumkan bahwa remake dari gim System Shock akan ditunda hingga 30 Mei mendatang, dari yang sebelumnya dijadwalkan untuk rilis pada bulan ini.

Pengembang tidak menjelaskan alasan pasti mengapa perilisan System Shock ditunda hingga dua bulan ke depan. Namun, studio mengatakan bahwa mereka tidak dapat mengejar perilisan gim pada bulan ini.

“Penantian hampir berakhir. Edisi PC System Shock remake sepenuhnya dari terobosan asli dari tahun 1994, akan dirilis pada 30 Mei tahun ini. Kami berharap untuk membawa permainan ke pasar pada akhir Maret, tetapi itu ternyata hanya di luar jangkauan kami; kita semua hanyalah manusia,” tulis pengembang dalam postingan terbaru di blog Steam.

Adapun mereka yang menantikan System Shock remake ini nantinya akan diluncurkan ke beberapa platform gim termasuk untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One dan juga Xbox Series X / S.

Menurut pengumumannya, System Shock remake ini benar-benar mengubah permainan asli dengan tampilan visual HD, UI baru, musik yang disegarkan, perombakan tingkat CyberSpace, dan juga pemotongan dan kerusakan realistis. Lebih lanjut lagi, versi PC dari gim ini juga mendukung 4K dan frame rate tinggi dengan Nvidia DLSS. 

“Seperti yang Anda semua tahu, kami telah mengambil gameplay klasik dari gim asli dan menambahkan visual HD yang memukau, kontrol yang dirubah, dan antarmuka yang sama sekali baru. Gim ini menampilkan musuh yang belum pernah dilihat sebelumnya, tweak gameplay, dan sistem peretasan baru yang akan membuat Anda tetap waspada,” jelas pengembang.

Di sini, Anda memiliki misi untuk menyelamatkan bumi dari malapetaka. Anda harus menggunakan semua persenjataan tersembunyi, licik, dan futuristik Anda untuk menavigasi Stasiun Citadel.