Intip <i>Trending</i> Topik Twitter Selama Piala Dunia 2022, dari Messi Hingga Mbappé
Momen-momen Piala Dunia 2022 yang sempat duduki trending topik di Twitter (foto: Twitter)

Bagikan:

JAKARTA - Piala Dunia atau World Cup merupakan turnamen sepak bola terbesar di seluruh dunia. Tidak mengherankan jika sosial media tiba-tiba dipenuhi dengan euforia Piala Dunia. 

Pemilik baru Twitter, Elon Musk bahkan mengatakan bahwa momen final Piala Dunia 2022 antara Prancis dan sang juara Argentina menyumbang tweet paling banyak jika dibandingkan dengan pertandingan lainnya. 

Berdasarkan data yang diperoleh dari Twitter, berikut ini adalah lima momen teratas yang sempat memuncaki percakapan Twitter selama pertandingan Piala Dunia 2022:

Momen-momen Piala Dunia 2022 yang Sempat Duduki Trending Topik Twitter

Pertandingan sengit di final dari Argentina dan Prancis sempat menduduki trending di Twitter apalagi ketika pertandingan ditutup dengan adu penalti, yang akhirnya dimenangkan oleh Argentina.

Topik kedua masih tentang final antara Argentina vs Prancis, topik lain yang menjadi trending adalah di mana Mbappé (pemain Prancis) berhasil menyamakan kedudukan dengan tiga gol menakjubkan. 

Momen yang sempat menjadi trending selanjutnya adalah pertandingan perempat final antara Kroasia vs Brasil. Di pertandingan ini, Brasil melewatkan tendangan penalti terakhir, yang menyebabkan Kroasia melaju ke semifinal.

Keempat, kembali ke momen final Argentina vs Prancis. Ternyata, penonton banyak men tweet tentang Di Maria yang mencetak gol untuk Argentina yang saat ini membuat kedudukan Argentina unggul menjadi 2-0.

Momen kelima adalah momen perempat final Kroasia vs Brasil, di mana Neymar mencetak gol sehingga Brasil berhasil memimpin pertandingan pada menit ke-106.

Pemain yang Paling Banyak Disebut di Twitter

Lionel Messi dari Argentina menjadi pemain yang paling banyak disebut di Twitter selama Piala Dunia 2022 berlangsung. Adapun lima besar pemain yang paling banyak disebut adalah sebagai berikut:

  • Lionel Messi (@TeamMessi) 
  • Kylian Mbappé (KMbappe) 
  • Neymar Jr (@neymarjr) 
  • Cristiano Ronaldo (@cristiano) 
  • Son Heung-min (@Sonny7)