JAKARTA - Volkswagen mengumumkan akan menghentikan mobil bertenaga bensin, diesel dan hibrida di Norwegia. Dengan demikian, produsen mobil asal Jerman itu hanya akan menjual kendaraan listrik (EV) saja mulai 1 Januari 2024.
Norwegia adalah negara terkemuka di dunia dalam hal penjualan EV vs ICE. Pada tahun 2021, 64,5% dari semua mobil yang dijual di negara Skandinavia sepenuhnya listrik. Melansir dari InsideEVs, outlet Norwegia Postsen mengartikan bahwa Volkswagen akan berfokus pada penjualan EV.
"Volkswagen akan menghentikan semua penjualan mobil bensin, diesel, dan hibrida di Norwegia pada 1 Januari 2024. Direktur Ulf Tore Hekneby dari importir Volkswagen Harald A. Møller akan mengumumkan sebuah acara di Arendalsuka pada hari Kamis," tulis perusahaan.
BACA JUGA:
VW bertujuan bahwa 100 persen dari semua penjualan mobil baru di Norwegia harus menjadi mobil tanpa emisi pada akhir tahun 2025. Menurut catatan InsideEVs, pada paruh pertama tahun 2022, EV terlaris di Norwegia adalah Tesla Model Y. Kemudian diikuti Volkswagen ID.4 di posisi kedua.
Selain itu, penjualan Tesla Model 3 telah menurun secara signifikan di Norwegia, yang ada kemungkinan hal tersebut dikarenakan kedatangan pesaing baru seperti BMW i4 dan peluncuran Tesla Model Y di Eropa.
Di sisi lain, Volkswagen AG dan Mahindra & Mahindra memperluas kerja sama mereka dan telah menandatangani lembar kerja di mana pembuat mobil Jerman itu akan memasok komponen listrik ke rekan mereka di India.