JAKARTA - WhatsApp menggulirkan fitur baru yang memungkinkan penggunanya untuk menghapus aneka berkas dokumen, foto, serta video lawas yang tersimpan di aplikasi. Fitur bernama Storage Management ini dapat mengatasi masalah ruang penyimpanan yang penuh karena file dari WhatsApp.
WhatsApp menyadari setiap harinya ratusan pesan dikirimkan lewat WhatsApp. Tak jarang aneka file seperti dokumen, foto dan video yang dikirimkan justru memenuhi memori internal ponsel.
BACA JUGA:
"WhatsApp kini mengelompokkan dokumen berukuran besar, serta media yang telah diteruskan berkali-kali. Fitur ini juga akan mengurutkan dokumen berdasarkan ukuran, mulai dari yang paling besar hingga paling kecil," tulis WhatsApp, seperti dikutip The Verge, Kamis, 5 November.
Menurut keterangan resmi WhatsApp, fitur Storage Management WhatsApp ini akan mengkategorikan aneka berkas foto, video dan dokumen dari chat yang memiliki ukuran data percakapan terbanyak. Selanjutnya para pengguna WhatsApp bisa menentukan file mana yang akan disimpan atau dihapus secara permanen.
We’ve made it easy to review, bulk delete items and free up space. This new storage management tool can be found in Settings > Storage and Data > Manage Storage. pic.twitter.com/eIMFZ1Oyzr
— WhatsApp Inc. (@WhatsApp) November 3, 2020
Untuk menggunakan fitur Storage Management, pengguna WhatsApp bisa diakses dengan mudah, yakni dengan membuka menu Settings lewat tombol tiga titik vertikal di kanan atas, kemudian memilih Storage and Data > Manage Storage.
Tak hanya itu WhatsApp juga akan memberitahu penggunanya, jika ruang penyimpanan memori di ponsel hampir penuh. Rencananya fitur Storage Management di WhatsApp bakal diluncurkan secara global, pada pembaruan versi 2.20.205.7.