Bagikan:

JAKARTA – Sebelum market kripto ambruk seperti saat ini, trader kripto Il Capo of Crypto (@CryptoCapo_) telah lebih dulu memprediksi harga BTC tembus ke 21.000 dolar AS per koin. Baru-baru ini analis kripto yang menggunakan nama samaran itu memperbarui prediksinya.

Capo menilai bahwa Bitcoin akan jatuh lebih dalam lagi, ke bawah 21.000 dolar AS. Menurutnya, saat ini market bergerak sangat agresif.

“Penting: Sekarang market bergerak lebih agresif adalah saat emosi mulai terlihat kuat,” kata Capo.

Lebih lanjut dia menyarankan para trader untuk berpegang pada target utama, tidak panik, dan menghindari membaca berita. Saran tersebut disampaikan Capo pada 13 Juni kemarin melalui postingan Twitter-nya.

Pada pekan lalu, Capo memperingatkan bahwa reli singkat Bitcoin dari 27.500 dolar AS menjadi 28.228 dolar AS akan menjebak para trader yang menilai BTC akan memasuk fase bullish.

DailyHodl melaporkan bahwa Capo memperingatkan pasar altcoin secara keseluruhan berpotensi mengalami penurunan persentase yang lebih besar daripada BTC.

Dia secara rutin memperbarui target altcoinnya di tengah krisis pasar pada hari Senin, dan tampaknya semakin mendekati kisaran penurunan secara keseluruhan. Capo melihat potensi penurunan altcoin sebesar 25-35 persen dan Bitcoin sebesar 13-17 persen.

“Itu bisa terjadi hari ini,” tulis Capo dalam postingan Twitter.

Saat penulisan, harga Bitcoin turun 7,1 persen dalam 24 jam terakhir. Bitcoin diperdagangkan di harga 22.171 dolar AS per BTC pada pukul 18.20 WIB, 14 Juni 2022.