Bagikan:

JAKARTA - Adobe baru saja mempermudah konten kreator untuk menjadwalkan unggahan pada konten mereka di Creative Cloud Express. Dijuluki Content Scheduler, fitur ini dapat mengatur waktu pengunggahan konten kapan pun kreator mau.

Fitur tersebut merupakan hasil akuisisi dari ContentCal pada tahun lalu. Dengan fitur baru ini, kreator dapat merencanakan, menjadwalkan, mempratinjau, dan mempublikasikan postingan media sosial di berbagai platform.

Sebelumnya, konten kreator sering kali membutuhkan banyak aplikasi untuk mengunggah semua konten mereka di media sosial, tetapi sekarang, mereka dapat melakukannya secara praktis dengan Content Scheduler.

Melansir TechRadar, Rabu, 11 Mei, hal itu karena alat baru ini memungkinkan konten kreator memposting ke Instagram, Twitter, dan Facebook, semuanya dari satu tempat untuk menghemat waktu.

Dari sana, kreator dapat menjadwalkan konten mereka untuk memastikan konten tersebut menjangkau audiens mereka pada waktu terbaik.

Sebelum konten ditayangkan, kreator dapat menggunakan mode pratinjau untuk posting terjadwal untuk melihat apa yang akan dilihat pengikut mereka.

“Creative Cloud Express sangat berinvestasi dalam membantu orang berkembang dalam Ekonomi Kreator, di mana semakin mudah bagi siapa pun untuk membangun audiens dan memonetisasi konten, produk, dan layanan mereka,” ujar direktur senior dan kepala produk di Adobe Creative Cloud Express, Ian Wang dalam keterangan resminya.

“Membangun kehadiran media sosial yang sukses dengan konten yang beresonansi dan menonjol di mata audiens sangat penting," sambungnya.

Sayangnya bagi mereka yang menggunakan Creative Cloud Express secara gratis, Content Schedule baru itu hanya tersedia melalui paket premium, dan hanya berfungsi di Facebook, Instagram, dan Twitter, untuk saat ini, jadi tidak ada dukungan untuk TikTok dan LinkedIn.

Adobe menyatakan bahwa Content Schedule juga hanya tersedia melalui aplikasi web Express, jadi kreator tidak akan dapat menjadwalkan saat bepergian dari ponsel atau tablet mereka.