Dorong Pengalaman Web3, Opera Dukung 8 Jaringan <i>Blockhchain</i>
Opera dukung 8 jaringan blockchain untuk maksimalkan penjelajahan web3. (Opera)

Bagikan:

JAKARTA – Opera akan mendukung delapan jaringan blockchain dan layer-2 terkemuka termasuk Solana, Polygon, StarkEx, Ronin, Celo, Nervos, dan IXO. Selain itu, beberapa aplikasi terdesentralisasi (dApps). Hal ini dimaksudkan untuk mendorong pengalaman menjelajah web3.

Pengguna Opera sekarang dapat mengakses jaringan dan berbagai fiturnya, termasuk DeFi melalui solusi penjelajahan web3 dan wallet terbarunya. “Mulai sekarang, pengguna mendapatkan akses ke ekosistem Polygon atau Solana dApps yang luas atau manfaat dari Layer 2 DeFi melalui DiversiFi yang didukung StarkWare. Mereka juga dapat merawat Axies mereka dengan mengakses Ronin, ” tulis pernyataan di blog resmi mereka.

Selain itu, dengan menghadirkan Polygon dan StarkEx pada platform browsing-nya, Opera membantu penggunanya untuk “mendapat manfaat dari biaya gas fee yang lebih rendah serta transaksi lebih cepat”.  Dengan penggabungan berbagai blockchain dan layer-2 memungkinakan Opera untuk menghubungkan jutaan pengguna dengan baik ke web3.

“Sejak kami memulai di ruang Web3 pada tahun 2018, kami telah menjalin kemitraan dengan blockchain paling populer dan terdepan dan penyedia nama domain web3,” kutipan pernyataan EVP Mobile di Opera, Jorgen Arnesen, di blog resminya.

Proyek Crypto Browser Opera sendiri dikirimkan pada pertengahan Januari lalu. Proyek yang disebut sebagai Crypto Browser Project itu mencakup dApp bawaan dan non-custodial wallet (wallet non-penahan). Maksudnya, jenis dompet yang memungkinkan pengguna untuk memiliki private key mereka, yang berada dalam penyimpanan terenkripsi. Pengguna memiliki kendali penuh atas dana mereka. lebih lanjut, Opera menjanjikan pengalaman menjelajah web3 khusus, versi beta Crypto Browser Project adalah pendahulu dari "generasi Web berikutnya."

“Proyek Browser Crypto memberikan pengalaman menjelajah Web3 terbaik, all-in-one, sepenuhnya didedikasikan,” kata Pemimpin Komunikasi Global Opera Julia Szyndzielorz dalam blog-nya.

Tren Web3 Jadi Lebih Kuat

Opera membanggakan diri sebagai “browser web3 asli dengan wallet kripto bawaan” pertama sejak empat tahun lalu, atau 2018. Hal itu disampaikan pihaknya saat memperkenalkan fitur-fitur sebagai bagian dari pengalaman menjelajahnya.

Dalam upayanya menghilangkan kecepatan yang rendah dan gas fee yang tinggi dalam fungsi DeFi, Opera mengintegrasikan DiversiFi yang didukung oleh StarkWare, bulan lalu. Dukungan browser untuk Polygon dan DiversiFi diumumkan secara resmi pada 30 Maret, kemarin.