Bagikan:

JAKARTA - Toyota Camry generasi terbaru telah resmi dijual di pasar Amerika Serikat (AS) Untuk pertama kalinya, model ini ditawarkan hanya dalam varian hybrid dan hilangkan opsi mesin V6 sekaligus memperluas jajaran elektrifikasi perusahaan. 

Sayangnya, keputusan Toyota hilangkan mesin 6-silinder ini tidak direstui oleh sejumlah penggemar Camry. Bahkan, mereka menuntut pabrikan untuk mengembalikan opsi V6 pada Camry tahun 2026 mendatang.

Dilansir dari CarBuzz, Selasa, 28 Mei, penggemar Camry tersebut membuat petisi di Change.org namun hanya mendapat sedikit dukungan. Sejauh ini, petisi tersebut telah ditandatangani sebanyak 103 dukungan.

Salah satu penggemar seri ini dan yang memulai petisi ini Andrew Hyunh, berharap bahwa perusahaan dari Jepang ini memperkenalkan mesin 6-silinder di masa mendatang berdampingan dengan opsi hybrid.

"Camry Hybrid bisa bertahan, tapi opsi ukuran menengah bertenaga bensin untuk generasi ke-9 harus menghadirkan kembali mesin V6,” kata Andrew.

5
Camry generasi kedelapan dengan mesin V6. (Dok. Autoblog)

Opsi mesin 6-silinder terakhir kali dihadirkan pada generasi kedelapan. Miliki kapasitas jantung pacu lebih besar mencapai 3,5 liter V6, sedan mewah ini dapat berjalan dengan tenaga mencapai 301 dk dan torsi 362 Nm.

Dengan penggerak roda depan, Camry bermesin V6 diklaim dapat berjalan dari 0 ke 97 km/jam dalam 5,8 detik saja. Ini juga menjadikannya salah satu sedan mewah bertenaga yang pernah dihadirkan Toyota dalam seri Camry.

Sementara itu, Camry generasi terbaru dibekali mesin 2,5 liter 4-silinder dipadukan dengan Toyota Hybrid System generasi kelima (THS 5) dan transmisi eCVT, memungkinkannya berjalan dengan tenaga 225 dk untuk FWD dan 232 dk pada AWD.

Meskipun ada keraguan bahwa Toyota akan membangkitkan kembali opsi ini, ada potensi bahwa Camry bakal ditawarkan dalam wujud plug-in hybrid (PHEV). Opsi ini ditawarkan pada Crown dengan mesin lebih bertenaga.

Sebagai gambaran, Crown dengan sistem ini memiliki mesin 2,4 liter turbocharged menghasilkan tenaga 340 dk dan torsi 542 Nm atau lebih bertenaga dari Camry V6. Menurut klaim perusahaan, Crown PHEV dapat berjalan 0-97 km/jam dalam 5,7 detik.